Suara.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) mengatakan masih mempelajari kemungkinan membawa lebih banyak pilihan mobil hatchback, segmen yang memang dirajainya di Tanah Air.
Belakangan santer terdengar bila pabrikan mobil asal Jepang ini akan memboyong Honda City hatchback sebagai pengganti Honda Jazz.
Honda diketahui telah meluncurkan All New Honda Jazz di Tokyo Motor Show 2019. Dikenal dengan nama Honda Fit, mobil generasi ke empat itu memiliki desain banyak berbeda dari model yang selama beberapa tahun dijual di Tanah Air.
Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM, Yusak Billy mengungkapkan, sampai saat ini pihaknya masih terus mempelajari kebutuhan konsumen.
"Kami masih membuka beberapa opsi untuk segmen hatchback di Indonesia untuk menyesuaikan dengan selera dan kebutuhan konsumen," ujar Billy kepada Suara.com baru-baru ini.
Ketika ditanya lebih jauh kelanjutan nasib Honda Jazz di Indonesia, Billy menegaskan masih mempelajari.
"Saat ini kami masih mempelajari kebutuhan masyarakat Indonesia, termasuk untuk Honda Jazz," kata Billy, "Sekarang kondisi belum stabil dan berubah setiap saat. Strategy harus mengikuti kondisi terkini."
Honda Jazz memang selama beberapa tahun terakhir selalu menguasai segmen hatchback di Indonesia, tetapi volume penjualannya terus turun. Pada 2019 lalu misalnya penjualan Honda Jazz mencapai 12.168 unit, turun dari 14.270 unit pada 2018, dan 16.100 unit di 2017.
Baca Juga: Peminat Masih Tinggi, Honda Bakal Luncurkan Honda Jazz Baru di Indonesia?
Berita Terkait
-
5 Mobil Bekas untuk Pemula 70 Jutaan: Onderdil Mudah Dicari, Irit BBM dan Praktis
-
Mobil Bekas Honda Jazz 2010 Berapa Harganya Sekarang? Cek Spesifikasi, Pajak dan Kelebihannya
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
Harga Mobil Bekas Honda Jazz Generasi Pertama hingga Terakhir: Versi I-DSI Murmer Bikin Ngiler
-
Naksir Honda City Hatchback Bekas? Pajaknya Bukan Main, Segini Harganya
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Penampakan Nissan Gravite Diuji Coba Beredar: Pesaing Avanza, Harga Diprediksi 100 Jutaan
-
Sudah Jarang Digunakan, Ini Kelebihan dan Kekurangan Mobil dengan Penggerak Roda Belakang
-
5 Mobil Matic Bekas Selevel Brio Satya, Tangguh Taklukkan Tanjakan dan Jarak Jauh
-
Harga Naik Tipis, Ini Daftar Terbaru Yamaha Gear Ultima Januari 2026
-
6 Mobil Bekas 8 Seater untuk Mudik 2026, Kabin dan Bagasi Lega
-
Seirit Brio tapi Muat 7 Orang, Ini 5 Rekomendasi Mobil Matic Keluarga yang Layak Dipilih
-
Alternatif Toyota Yaris, Suzuki Baleno Bekas Menang Telak di Kenyamanan, Harga Cocok untuk Karyawan
-
5 APV Bekas Harga 50 Jutaan Cocok untuk Keluarga dan Usaha, Kabin Lega Muat Banyak Barang
-
Dari Escudo hingga Terrano, 5 Mobil Bekas di 50 Jutaan Tahan Banjir Selutut
-
Toyota Raize Berapa cc? Simak Spesifikasi, Harga Seken dan Konsumsi BBM