Suara.com - Penjualan sepeda motor di seluruh dunia mengalami penurunan pasca diterpa badai global Covid-19.
Namun demikian, Bos KTM, Stefan Pierer justru memiliki pendapat lain. Menurutnya, pandemi Covid-19 sebenarnya adalah suntikan adrenalin yang dibutuhkan bagi industri roda dua.
"Orang tidak akan menghabiskan waktunya di transportasi umum yang sangat ramai. Hal ini tentunya tidak akan menjadi pilihan bagi kita untuk melalui masa pemulihan," kata Stefan Pierer, dikutip dari RideApart.
Lebih jauh, Stefan Pierer menegaskan, pihaknya tidak akan menghentikan karyawan hanya karena pandemi. Bahkan mereka harus merekrut 40 karyawan tambahan untuk mengimbangi peningkatan permintaan setelah pabrik dibuka kembali.
"Sepeda motor tampak menjadi solusi yang hampir sempurna dalam masa transisi," ungkapnya.
Terakhir, Stefan Pierer mengklaim bila perusahaannya memiliki hubungan internasional yang kuat. Selain itu, KTM--kepanjangan dari Kronreif and Trunkenpolz, Mattighofen--juga mampu melihat dampak potensial dari Virus Corona sejak dini.
"Semua orang lebih sadar akan ruang pribadi. Penjualan sepeda motor juga telah mengalami peningkatan sejak negara mengakhiri masa lockdown," tutup Stefan Pierer.
Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan selalu ikuti protokol kesehatan tata normal baru. Gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama rutin cuci tangan. Selalu saling dukung dan saling jaga dengan tidak berdiri berdekatan, menggerombol, serta mengobrol, dalam mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCovid-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119
Baca Juga: Mulai Buka Pemesanan, Harga Kawasaki Ninja ZX-25R Setara Mobil LCGC
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan