Suara.com - Hasil survei konsumen Google memperlihatkan bahwa waktu tonton atau watch time konten otomotif di YouTube, khususnya video bertema Auto Show, meningkat selama pandemi.
"Ini data yang baru kita rilis hari ini, bahwa di Indonesia sendiri watch time growth untuk Auto Show di YouTube itu naik 111 persen tahun ini dibandingkan tahun lalu, lebih dari double kenaikannya," ujar Industry Manager Google Indonesia, Yudistira Adi Nugroho, dalam peresmian Indonesia Otomotif Online Festival, Jumat (14/8/2020).
Lebih lanjut, Yudistira mengungkapkan video yang sudah banyak ditonton bukan video baru, melainkan video lama, seperti GIIAS 2019 dan Frankfurt Motor Show 2019.
Survei Google tersebut juga menunjukkan bahwa mulai April hingga Juni, jumlah pengguna yang mengharapkan pengalaman pengguna yang menyenangkan di situs web OEM naik dari 21 persen ke 36 persen.
Tidak hanya itu, survei Google juga memperlihatkan sebanyak 43 persen konsumen mau membeli mobil via online dan mayoritas pembeli, yakni sebanyak 71 persen, ingin membeli mobil langsung dari situs web diler.
Jumlah tersebut merupakan kenaikan yang sangat pesat jika dibandingkan pada 2019, dengan hanya 4 persen konsumen pada saat itu yang siap membeli mobil via online.
Berangkat dari hasil survei konsumen Google yang diikuti oleh 1.000 responden dari dalam dan luar pulau Jawa, dalam situasi sekarang ini produsen mobil perlu mengambil sejumlah langkah penting untuk menaikkan penjualan.
Google menyarankan agar perusahaan otomotif dapat menarik minat pelanggan di masa menantang seperti saat ini dengan memberikan informasi yang lengkap di situs web resmi perusahaan, dengan fokus khusus pada situs seluler.
Perusahaan otomotif juga disarankan untuk meningkatkan kemampuan belanja online sebagai saluran pembelian utama, serta menawarkan lebih banyak promosi. [Antara]
Baca Juga: Hapus Fortnite, Apple dan Google Digugat Epic Games
Berita Terkait
-
Nadiem Calon Tersangka Korupsi Google Cloud di KPK, Kuasa Hukum Membantah
-
KPK Selidiki Korupsi Google Cloud, Kuasa Hukum Bantah Nadiem Makarim Terlibat
-
Google Cloud Diselidiki, Stafsus Nadiem Makarim Ikut Disorot KPK
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Google Luncurkan Gemini 3, Model AI Baru yang Diklaim Paling Cerdas
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
5 Rekomendasi Motor Mirip Kawasaki Ninja yang Lebih Murah
-
Harga Anjlok! Ini 5 Motor Sport 250cc Keren yang Kini Cuma Seharga Matic Baru
-
7 Motor Favorit Anak Muda Zaman Sekarang, Bisa Dipakai Kuliah Maupun Kerja
-
BPKB Lama Bakal Hangus Gara-gara e-BPKB? Jangan Termakan Hoax, Ini Penjelasan Resminya
-
5 Pilihan Matic dengan Konsumsi BBM Paling Irit, Bikin Lupa Jalan ke SPBU
-
5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
-
5 Fakta Kunci eMotor Sprinto untuk Lawan Macet dan Bensin Mahal bagi Anak Kota
-
Gaikindo Optimis GJAW 2025 Bantu Dongkrak Penjualan, Penuhi Target Tahun Ini
-
5 Mobil Keluarga Seharga Honda Gold Wing yang Nyaman Luar Biasa
-
ACC Carnival Lampung Hadirkan 10 Brand Otomotif, Tawarkan Promo Beli Mobil dengan Bunga Rendah