Suara.com - Ulah pengemudi mobil mewah yang satu ini menjadi buah bibir usai aksinya tertangkap kamera dan tersebar di media sosial.
Video tersebut diunggah di Instagram oleh akun @ick_infocegatankaranganyar, Minggu (20/9/2020).
"Kalau turun jangan lupa rem tangannya," tulis akun tersebut di kolom caption.
Dalam video tersebut terlihat sebuah SUV buatan Jerman yang berjenis Porsche Cayenne yang hendak parkir. Belum juga berada di posisi yang sempurna pengendara mobil ini malah turun dari tunggangannya.
Seketika, mobil tersebut bergerak mundur diduga karena pengemudinya lupa menarik tuas rem tangan.
*Untuk menuju video terkait, klik di sini.
Pengemudinya pun panik. Ia terlihat berjibaku menyelamatkan kendaraannya. Namun, semua itu terlambat. Dengan posisi pintu yang masih menganga terbuka, pintu tersebut tergencet tiang bangunan lokasi parkir tersebut sehingga engselnya rusak.
Dilihat dari plat nomor kendaraan, diduga insiden ini terjadi di luar negeri. Dalam video tersebut tertulis bahwa insiden ini terekam pada 17 September lalu. Di luar negeri, mobil ini dijual dengan harga sekitar Rp 1,4 miliar.
Dengan kecerobohan tingkat akut, ulah pengemudi mobil ini mengundang sederet rasa ngilu dari warganet. Berikut beberapa komentar di antaranya.
Baca Juga: Mitsubishi Pajero Pakai Plat Merah Palsu Jadi Sorotan, Lumrah Nggak Nih?
"Lhah kenapa malah turun, bingung aku tu sama ibuknya," kata yswyenyuns.
"Dia yang mengalami, aku yang ngilu," celetuk erikaekaap.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
5 Pilihan Mobil Bak Bekas di Bawah Rp50 Juta Terbaik, Masih Layak Pakai
-
5 Motor Matic untuk Daerah Pegunungan, Simulasi Cicilan Mulai Rp600 Ribu
-
5 Oli Motor untuk Yamaha Aerox 155, Komponen Mesin Dijamin Aman!
-
Fazzio vs Scoopy Lebih Bagus & Awet Mana? Ini Perbandingan Motor Matic Retro Populer
-
7 Mobil Tua untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan, Ada Isuzu Panther
-
4 Mobil Bekas Termurah Nissan Keluaran 2015 ke Atas: Hatchback hingga SUV, Harga Setengah Brio Baru
-
5 Mobil Toyota Bekas Harga di Bawah 50 Juta yang Masuk Akal untuk Dibeli: Apa Opsi Selain Avanza?
-
8 Motor Sport Bekas Murah tapi Gahar untuk 'Puaskan' Hobi Balap Pemuda
-
5 Keunggulan Daihatsu Ceria Bekas: Harga Rp30 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Muda
-
5 Pilihan Isuzu Panther Bekas Mulai 30 Jutaan Paling Irit dan Bandel, Lengkap Pajaknya