Suara.com - Melakukan modifikasi motor biasanya menjadi salah satu cara dari pemiliknya agar tampilan kendaraan semakin menarik. Dan salah satu sasaran modifikasi adalah bagian knalpot.
Mengganti knalpot memang cukup simpel dibanding dengan modikasi lain seperti membongkar mesin. Namun perlu diketahui, modifikasi knalpot ini bisa berujung penilangan.
Sudah banyak pemotor terciduk razia yang dilakukan polisi karena masalah knalpot modifikasi. Biasanya mereka bakal kena hukuman untuk mendengarkan suara knalpot hasil modifikasi.
Namun hal tersebut ternyata tidak berlaku untuk polisi di daerah ini. Sebuah video yang dibagikan oleh akun Facebook Ryan ini viral di media sosial.
Dalam video yang dibagikan tampak seorang pemotor harus berurusan dengan polisi lantaran menggunakan knalpot modifikasi yang tidak sesuai standar.
Pemotor tersebut dihukum oleh beberapa polisi di tempat. Namun hukumannya pun cukup bikin tepok jidat.
Bagaimana tidak, pemilik motor tersebut disuruh menirukan suara terompet. Dengan menggunakan media knalpot yang dipakaikan pada motornya, ia pun mencoba menirukan suara terompet.
Tak cuma itu saja, pria tersebut disuruh untuk menggoyangkan pinggulnya juga sambil bertelanjang dada dan menirukan suara terompet.
Aksi ini pun mengundang reaksi dari warganet di kolom komentar.
Baca Juga: Najwa Shihab: Terawan, Menteri Paling Low Profile Selama Pandemi
"Kwkwkwkkk,,,,,Zoo Mangkel Zoo Geli Liat nya." tulis @Beta Amung.
"Aku suka, syukur 2 sing kecekel akeh dibariske kon koor toet toet megal megol asiiiik.(Aku Suka, syukur-syukur yang ketangkap banyak dan dibikin barisan sambil mengucapkan toet toet dan goyang pinggul)" cuit @Andi Wido.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI !
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Mengapa Isuzu Panther Dijuluki Raja Mobil Diesel?
-
Modal Nge-Gojek di Bawah 15 Juta? 5 Motor Bekas Super Irit Ini Wajib Kamu Cek!
-
5 Mobil Bekas Keluarga Harga di Bawah Rp70 Juta, Irit Bahan Bakar Cocok untuk Mudik
-
Kemenhub Dukung Kewajiban Rem ABS di Semua Motor Baru
-
Spesifikasi Wuling Starlight 560: SUV Murah Rp100 Jutaan Sekencang Pajero Sport
-
BYD Akan Luncurkan Mobil PHEV di Indonesia, Akui Infrastruktur SPKLU Masih Kurang
-
Sensasi Berkendara Skutik Premium dari 'Kacamata' Pengendara Perempuan
-
5 Penyebab Aki Motor Sering Tekor, dari Kebocoran hingga Kelebihan Beban
-
5 Mobil Keluarga Bekas Mulai Rp70 Jutaan, Irit dan Kabin Luas
-
Jangan Sampai Diteror DC! Ini Cara Cek Motor Bekas Masih Kena Leasing atau Tidak