Suara.com - Sekitar 1988, Iwan Sugiarto yang kini berusia setengah abad mendapat kado ulang tahun "sweet seventeen". Sepeda motor matik atau transmisi otomatis, mirip Vespa namun berbody lebih "gepeng" atau kurang seksi. Warna serba krem dan banyak tetangganya rajin bertanya "sepeda motor apakah itu?"
"Brand motor mirip Vespa ini adalah Hatsuda Adly, dan saat itu di Surabaya telah memiliki show room," ungkap lelaki yang kini berusia setengah abad dan tetap bermukim di Kota Pahlawan tadi mengenag.
Para tetangga yang bertanya-tanya pun ia berikan kesempatan untuk menjajal sepeda motor matik itu.
"Pengoperasiannya tergolong mudah, cukup mainkan gas di tangan, selesai sudah. Salah satu tetangga saya bahkan seorang ibu rumah tangga, Mama dari sahabat saya, dan hanya sebentar sudah bisa mengoperasikannya sendri," lanjutnya.
Nama Hatsuda Adly mungkin jarang terdengar bagi mereka yang lahir setelah 1990. Namun bagi penyuka otomotif yang kini berusia sekitar 45 - 50 tahun bisa ditanyai dan banyak yang cukup akrab.
Mengutip laman Federal Oil, Hatsuda Adly adalah sepeda motor pertama bertransmisi matik di Indonesia. Bukan Yamaha Nouvo, Yamaha Mio, atau Vespa Corsa.
Saat itu, populasi Hasuda Adly sangat sedikit. Dirilis pada 1988 dan diimpor masuk Indonesia via PT Hada Indonesia.
Disebutkan pula bahwa sepeda motor bertransmisi matik perdana yang mendarat di Indonesia adalah Vespa Corsa. Meluncur di Italia pada 1984, dan diimpor negara kita melalui PT Dan Motor Indonesia pada 1991.
Sementara Yamaha Mio generasi pertama hadir 2003 - 2008, dan Yamaha Nuovo mulai 2002.
Baca Juga: Rayakan 60 Tahun Partisipasi di Grand Prix, Yamaha Pakai Livery Khusus
Spesifikasi Hatsuda Adly:
- Mesin: 2-tak kapasitas 50cc dan 100cc dilengkapi CDI.
- Tersedia dalam dua varian:
- Mesin 50cc memiliki tenaga 6,1 dk pada 6.500 rpm dengan torsi maksimal 5,9 Nm di 5.000 rpm.
- Mesin 100cc mampu mengeluarkan tenaga sebesar 8,4 dk di 6,500 rpm dan torsi maksimumnya mencapai 5,9 nm di 5.000 rpm.
Berita Terkait
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
5 Motor Paling Irit untuk Lawan Harga BBM Gila bagi Anak Muda dan Pekerja Cerdas
-
Suzuki Menggila! Setelah Satria Pro, Kini Siapkan Penantang Yamaha XMAX dan Honda Forza
-
Dulu Dicap Gagal, Kini Yamaha Byson 'Reborn' Jauh Lebih Bengis: Fiturnya Bikin Naksir Berat
-
5 Pilihan Motor Honda yang Mirip Vespa untuk Mahasiswa: Desain Retro, BBM Irit
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas