Suara.com - Mobil yang jarang dipakai ternyata bisa menimbulkan masalah pada mesin. Tak cuma mesin saja, ternyata ban mobil juga bisa mengalami kerusakan.
Hal bisa terjadi karena ban tetap menjadi tumpuan beban kendaraan.
Dalam kondisi seperti itu, tugas ban semakin berat karena mobil terparkir lama. Artinya ada satu titik tumpuan beban yang terus-menerus mendera ban.
Dampak yang ditimbulkan bisa berupa kerusakan material ban. Saat diparkir lama, tekanan ban lama kelamaan akan berkurang. Ini mengakibatkan ban semakin kempis.
Lalu bagaimana sih cara agar ban tetap awet meski jarang dipakai untuk bepergian?
Dilansir dari Dunlop.co.id, ternyata ada cara simpel agar ban tetap awet.
Pemilik mobil sebaiknya tetap mengusahakan tetap ada rotasi ban karena bisa membuat permukaan ban seimbang. Jika memungkinkan, mobil tetap digunakan barang sebentar sekadar keliling komplek.
Namun, jika tetap harus parkir, buatlah ban tidak menapak tanah. Ini bertujuan agar ban tidak tertekan beban mobil.
Untuk melakukannya, pasang dongkrak yang membuat ban mobil terangkat. Pastikan keempat ban sama-sama diangkat.
Baca Juga: NgabubuTips: Cara Ampuh Bersihkan Visor Helm Agar Tetap Kinclong
Jika tidak memiliki dongkrak yang mencukupi untuk mengangkat semua ban mobil, tidak perlu khawatir. Ban mobil masih dapat dirawat dengan menjalankan beberapa langkah lainnya. Salah satunya dengan cara sering mengecek tekanan ban mobil.
Ketika jarang dipakai berkendara, tekanan ban bisa berkurang. Itu dimungkinkan karena ban sebenarnya masih memiliki pori-pori. Dari sana udara keluar sehingga tekanannnya di dalam akan menurun.
Kalau tekanan ban turun, otomatis ban akan kempis. Kondisi itulah yang akan membuat material ban rusak karena tertekan beban mobil.
Untuk itu, disarankan untuk mau rutin memeriksa tekanan ban. Setidaknya seminggu sekali. Jika tekanannya dirasa sudah berkurang, segera isi angin ban.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?