Suara.com - Seolah tak ada habisnya, adanya parkir kendaraan secara asal-asalan kerap membanjiri media sosial.
Baru-baru ini, warganet disuguhi dengan beredarnya potret yang memperlihatkan lokasi parkir yang bikin tepuk jidat.
Potret tersebut diunggah pada grup Facebook bernama Parkir Egois dan Ngawur, Rabu (2/6/2021).
Hasil tangkapan kamera ini memperlihatkan sebuah mobil LCGC berwarna hitam, berjenis Toyota Agya.
Yang menarik dari potret ini adalah lokasi parkirnya yang berada tepat di atas trotoar.
Tak berhenti sampai di situ, tempat tersebut kebetulan merupakan lokasi berdirinya sebuah warung makan kaki lima.
Karena tak bisa dipindahkan, pengelola warung ini pun terpaksa membiarkan mobil tersebut 'berteduh' di bawah tenda terpal dari warung ini, bak sedang ikut antre beli makanan.
Potret ini sempat mengundang perdebatan panas di kalangan warganet. Beberapa dari mereka beranggapan bahwa aksi pengguna mobil ini cukup mengganggu.
Beberapa warganet yang lain malah mengkritik pemilik warung yang juga sama-sama 'makan' lahan di trotoar.
Baca Juga: Mobil Mewah Kepergok Beli Bensin Eceran Pinggir Jalan, Publik Beri Pujian
Beragam reaksi warganet pun bermunculan, seperti pada beberapa komentar berikut ini.
"Parkir sama jualan di trotoar sama salah," tulis Vi***mad.
"Dua-duanya salah. Lha itu trotoar kok buat parkir sama jualan," kata Muh***P.
Menurut Anda, siapa yang salah pada potret viral di atas?
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Mobil Maung, Prabowo Perintahkan Dipakai Menteri saat Hari Kerja
-
Rekomendasi Mobil Hatchback yang Cocok Untuk Anak Muda Harga Rp 300 Jutaan
-
Spesifikasi Lamborghini Huracan, Sports Car Termewah Doni Salmanan yang Dilelang KPK
-
Chery Perkenalkan T1TP Concept, Inovasi Multi-SUV 7 Kursi Pertama Dunia di Brand Night 2025
-
BYD Tersandung Skandal Penyimpanan Mobil Ilegal, Hampir Dua Ribu Unit Berada Dalam Pemantauan
-
Upgrade Ganteng Honda ADV160, Cuma Modal Mulai Rp 123 Ribu!
-
Arai Agaska Raih Poin Perdana di World Supersport 300 Jerez, Bukti Talenta Muda Mendunia
-
7 Motor Bekas Tahun Muda Paling Bandel untuk Mobilitas Kerja Lintas Kota
-
Mitsubishi Destinator Kembali Menjadi Perbincangan, Konsumen Tanyakan Kualitas Part
-
Honda dan Yamaha Peringatkan Pemerintah Vietnam: Industri Roda Dua Bisa Runtuh