Suara.com - Salah satu raksasa otomotif Amerika Serikat, Ford Motor Company telah menyelesaikan serangkaian produksi Ford Bronco edisi 2021. Digarap di fasilitas Ford Michigan Assembly, kekinian telah berada dalam perjalanan menuju dealer di seluruh negara Paman Sam. Nilai seru yang ditawarkan produk ini adalah G.O.A.T Mode atau Greatest of All Time alias perkasa selalu di berbagai medan.
Dikutip kantor berita Antara dari laman resmi Ford Motor Company, Ford Bronco model dua pintu dan empat pintu terbaru ini dialokasikan lebih dari 125.000 unit. Sementara pesanan total dari konsumen Amerika Serikat dan Kanada tembus 190.000 unit.
"Kami tahu para penggemar telah menunggu Bronco--dan kami sangat bersemangat untuk mengirimkan produk legendaris ini kembali," jelas Suzy Deering, kepala pemasaran Ford Motor Company, dalam pernyataan resmi dikutip Rabu (16/6/2021).
Bocoran dari Suzy Deering, Ford Bronco paling anyar ini lebih baik dari sebelumnya. Tetap autentik dengan menggendong warisan sebagai kendaraan off-road sejati.
Desain inovatif Built Wild, durabilitas, dan kemampuan beraksi di segala medan membantu pengguna mendapatkan hasil maksimal dari setiap petualangan di alam liar.
Ford Bronco perdana hadir pada 1965, di fasilitas Michigan.
Setelah 25 tahun, Built Wild dan SUV 4x4 selalu diluncurkan di Michigan Assembly Plant, yang ditingkatkan dengan investasi 750 juta dolar Amerika Serikat (AS) dan menambahkan 2.700 pekerja untuk menggarap pembangunan pekerjaan.
Kesuksesan model Ford Bronco berlanjut hingga lima generasi dan produksi terakhir tertanda 12 Juni 1996. Dalam rentang 31 tahun itu, Ford memproduksi lebih dari 1,1 juta unit. Sekarang Ford Bronco kembali dihadirkan.
Pembeli Ford Bronco bisa memilih dlebih dari 200 jajaran aksesori yang didukung pabrik dan dipasarkan dealer untuk personalisasi maksimum.
Baca Juga: Ford dan Volkswagen Sepakat Kerja Sama Transfer Teknologi
Berita Terkait
-
7 Mobil Bekas Legendaris untuk Keluarga Muda, Harga Mulai Rp70 Jutaan
-
Rupiah Tumbang Dihantam Sentimen Global dan Lokal
-
Donald Trump Ancam Pindahkan Venue Piala Dunia 2026, Ini Penyebabnya
-
Menkeu Purbaya soal Perang Dagang AS-China: Biar Aja Mereka Berantem, Kita Untung!
-
Mobil Legendaris Nissan GTR R35 Tampil Mencolok dengan Visual Anime di IMX 2025
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Suzuki Fronx Sekelas Apa? Ini 5 Mobil Pesaingnya di Pasaran Lengkap dengan Harga
-
7 Mobil Matic 4 Seater untuk Keluarga Kecil Mulai 50 Jutaan, Irit dan Mudah Dirawat
-
Mulai Masuk Musim Hujan: 5 Rekomendasi Cat Tembok Tahan Rembesan Air
-
4 Alternatif Honda Brio di Bawah 50 Juta, Nyaman dan Mudah Perawatan
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga Ternyaman dengan Kabin Luas, Harga Rp70 Jutaan
-
5 Motor Listrik Beratap Terbaik Anti Hujan: Harga di Bawah Rp50 Juta, Nyaman selama Perjalanan
-
Isuzu Festival 2025 Manjakan Pelanggan dengan Paket Ekstra Purna Jual
-
Chery Rayakan Penyerahan 1.000 Unit TIGGO Cross CSH Hybrid Bersama Konsumen
-
Sebanyak 1000 Unit Chery Tiggo Cross CSH Hybrid Diserahkan ke Konsumen
-
5 Jas Hujan Anti Rembes Rp100 Ribuan: Cocok untuk Pekerja dan Anak Muda