Suara.com - Polrestabes Surabaya menghadirkan inovasi lewat peluncuran mobil respons cepat vaksin keliling. Bekerja sama dengan Pemeritah Kota atau Pemkot Surabaya, kendaraan ini beroperasi di kecamatan-kecamatan di Kota Pahlawan, Jawa Timur, mulai Senin (16/8/2021).
Dikutip dari kantor berita Antara, Wakapolrestabes Surabaya, AKBP Hartoyo menyatakan puluhan unit mobil itu adalah bantuan gotong royong dari para pengusaha. Seluruhnya mulai keliling bersama para nakes yang telah disiapkan dari Dinkes Surabaya pada Senin ini.
"Dalam satu tim itu ada para nakesnya dari Dinkes Surabaya lalu kami menambahkan pengemudi serta operator," kata AKBP Hartoyo.
Sementara Febria Rachmanita, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Surabaya menandaskan bahwa mobil respons cepat vaksin sudah siap untuk digunakan keliling, lengkap dengan para tenaga kesehatan (nakes).
"Alhamdulillah, selalu ada dukungan dari Polri, TNI, maupun Pemprov Jatim," jelas Febria Rachmanita.
Paling tidak, ada 22 unit mobil bantuan berbagai stakeholder yang siap digunakan melakukan vaksinasi di kecamatan yang tersebar di Kota Surabaya.
Adapun sasarannya adalah masyarakat usia 18 tahun ke atas yang telah mengikuti dosis pertama.
Untuk mekanismenya, warga cukup mendatangi kantor kecamatan atau titik lokasi yang sudah ditentukan Dinkes Surabaya.
Warga yang akan disuntik vaksin dikoordinir pihak kecamatan dan kelurahan setempat agar datang di lokasi sesuai jadwal yang ditentukan.
Baca Juga: Siapkan 30 Mobil Vaksinasi Keliling, Pemkot-Polrestabes Surabaya Jemput Lansia
"Sehingga warga tidak perlu mengantre terlalu lama," tukasnya.
Langkah ini juga bagian dari protokol kesehatan, yaitu menjaga tidak terjadi kerumunan.
Berita Terkait
-
Gempur Titik Rawan Banjir, Pemkot Surabaya Siapkan Drainase Maksimal Jelang Musim Hujan
-
Kuota Beasiswa Pemuda Tangguh 2025 Naik Signifikan, Pemkot Surabaya Komitmen Pemerataan Pendidikan
-
Ikrar Jogo Suroboyo, Ikhtiar Warga Kota Pahlawan Menolak Tindakan Anarkistis
-
Pemkot Gandeng BRIN Siapkan Kebun Raya Mangrove Surabaya Jadi Pusat Perpustakaan Bakau Dunia
-
Surabaya Terapkan Jam Malam, Lindungi Generasi Muda dari Kekerasan dan Kriminalitas
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat
-
Jadi Tersangka Korupsi Haji, Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren usai Menjabat
-
5 Motor Matic Termurah 2026 yang Irit BBM dan Cocok untuk Harian