Suara.com - Sekali lagi terima kasih buat rider MotoGP legendaris Valentino Rossi yang telah menghibur pencinta balap roda dua selama seperempat abad. Balapan di Sirkuit Red Bull Ring, GP Austria 2021 akhir pekan kemarin, Minggu (15/8/2021) menghadirkan keharuan tersendiri.
Yaitu saat para penonton melakukan standing ovation sembari membawa bendera-bendera kecil warna kuning--kelir khas The Doctor, nickname Valentino Rossi.
Bahkan akun MotoGP di media sosial Instagram menuliskan, "So many emotions in just one pic" dengan emoji mata berkaca-kaca, ada tagar #GrazieVale, emoji hati warna kuning. serta bendera Austria, lokasi balapan. Serta unggahan foto Valentino Rossi dibantu petugas sirkuit untuk berdiri di atas motor balapnya sembari melambaikan tangan.
Memang, saat lelaki kelahiran Urbino, Italia 16 Februari 1979 mengumumkan siap gantung helm alias pamit dari MotoGP beberapa saat lalu, terasa sebuah kehilangan dalam. Akan tetapi, seperti dituliskan MotoGP soal terima kasih kepada Valentino Rossi berupa tagar #GrazieVale, konteks ini bisa dikedepankan.
Betapa seorang pembalap macam dirinya telah ikut mewarnai dunia balap roda dua, mengilhami penggemar di berbagai belahan dunia untuk memberi nama bayi lelaki mereka dengan nama Valentino Rossi. Sampai keberadaannya yang tetap diburu fans meski juara MotoGP silih berganti naik podium.
Dan, siapa bilang kekasih Francesca Sofia Novello ini benar-benar undur diri total dari balapan?
Di salah satu video MotoGP ditunjukkan saat The Doctor "dicegat" Dani Pedrosa, rider kenamaan asal Spanyol saat ia tengah motoran di sekitar paddock bersama salah satu anggota kru balapnya.
Saat ditanya Dani Pedrosa, "Jadi kau benar-benar pensiun, ya?"
Jawab Valentino Rossi, "Tidak juga, mungkin masih balapan sekira 10 tahunan, begitu? Hanya pilih mau ikut yang mana."
Baca Juga: Pengamat Sebutkan Kemudahan Investasi Sebaiknya Dibarengi Kualitas SDM Sektor Otomotif
Dan, silakan simak juga laman Instagram milik putra mantan rider kenamaan Graziano Rossi itu. Valentino Rossi terlibat aktif dalam balap roda empat pula. Paling tidak saat mulai aktif di media sosial ini, pada 2013 ia telah mengunggah aktivitas balap non-roda dua.
Mulai balap ketahanan atau endurance supercar hingga rally tarmac di beberapa kota di Negeri Pizza.
Nah, peluang Valentino Rossi tetap balapan masih besar, bukan?
Berita Terkait
-
Quartararo Berharap Yamaha M1 dengan Mesin V4 Bisa Lebih Bertenaga di MotoGP
-
6 Fakta Peluncuran Yamaha MotoGP 2026: Akhirnya Pakai V4 Demi Kejar Ducati!
-
Yamaha Resmi Perkenalkan YZR M1 Berteknologi Mesin V4 di Jakarta untuk MotoGP 2026
-
Pecco Bagnaia Petik Pelajaran Berharga dari MotoGP 2025
-
Marc Marquez Prioritaskan Bertahan di Ducati, Buka Opsi Kontrak Baru Dua Musim
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Strategi Agresif Motul Indonesia Perkuat Jaringan Distributor Demi Kuasai Pasar Pelumas 2026
-
Apakah Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman? Ini 5 Tipsnya Biar Aman
-
Modifikasi Toyota 86 Indonesia Siap Gebrak Pameran Osaka Auto Messe 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Toyota Bekas Termurah 2026 yang Irit dan Bandel
-
Waktu Peluncuran Suzuki e-Vitara Diprediksi Hanya Tinggal Menunggu Waktu
-
5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
-
5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik
-
Quartararo Berharap Yamaha M1 dengan Mesin V4 Bisa Lebih Bertenaga di MotoGP
-
5 Mobil dengan Kaki-Kaki Paling Kuat, Tahan Banting Buat Touring Jarak Jauh dan Beban Berat
-
Kia Siapkan Sedan Listrik Kelas Atas, Performa Sekencang Lamborghini Huracan