Suara.com - Sebagai carmaker yang melayani karya berdasar pesanan atau bespoke, Rolls-Royce Motor Cars selalu menampilkan hasil elok lagi unik. Satu dan lainnya berbeda, merujuk pada keinginan pribadi para pemesan. Semangat ini tampil kuat hadir Monterey Car Week 2021.
Rolls-Royce Motor Cars Americas menampilkan Bespoke Ghost dalam Friskee Pink dan Cullinan Black Badge dalam Iced Turchese. Keduanya termasuk Rolls-Royce Bespoke Atelier dan muncul di pentas "The Quail, A Motorsports Gathering" dalam pameran di Monterey yang berlangsung 12-13 Agustus.
"Dengan senang hati Rolls-Royce Motor Cars kembali hadir di acara ini. Tahun ini, kami mempersembahkan dua karya Bespoke yang sangat spesial, yaitu Ghost dalam Friskee Pink dan Cullinan Black Badge dalam Iced Turchese," papar Martin Fritsches, President of Rolls-Royce Motor Cars Americas.
"Kami berharap bisa bertemu dengan klien dan teman-teman yang terhormat secara langsung. Semangat mereka untuk menikmati pengalaman eksklusif dan kreasi kami yang luar biasa lebih kuat dari sebelumnya, selaras dengan dua produk keren tadi," tambahnya.
Adapun warna yang ditampilkan adalah semangat segar berupa warna-warna terang. Terasa selaras dengan semangat kekinian dari klien berusia lebih muda dibandingkan konsumen perusahaan legendaris Britania Raya ini di tahun-tahun sebelumnya
Berikut detail tentang dua produk Rolls-Royce yang dipamerkan di Monterey Car Week 2021:
Rolls-Royce Ghost Bespoke Friskee Pink
Warna unik Friskee Pink ini disediakan dari desain Ghost "Post Opulent". Padanan interiornya adalah kulit Navy Blue dan Arctic White yang menenangkan.
Warna merah jambu magenta yang cerah dan berani ini menonjolkan garis panjang dan tak terputus di seluruh kabin, detail jahitan di Shieda terdapat di kursi jok, sandaran kepala, dan handle indikator berbalut kulit.
Baca Juga: Off-road Eksklusif Pakai Rolls-Royce Cullinan Bespoke, Fitur Menawan dan Serba Ada
Menggunakan suspensi digital Flagbearer, dan transmisi satelit tercanggih di dunia untuk menghadirkan pengalaman berkendara paling halus yang pernah ada.
Spesifikasi
Rolls-Royce Ghost NEDCcorr (combined)
CO2 emission: 343 g/km
Fuel consumption: 18.8 mpg / 15.0 l/100km
WLTP (combined)
CO2 emission: 347-359 g/km
Fuel consumption: 17.9-18.6 mpg / 15.2-15.8 l/100km.
Rolls-Royce Cullinan Black Badge Iced Turchese
Eksterior dicat warna Iced Turchese yang dramatis dengan detail Black Badge yang khas, menciptakan pernyataan yang berani dan progresif.
Di sektor interior, kulit Turchese membungkus berbagai sektor. Disertakan pula logo lemniscate Turchese bespoke, dipadu veneer karbon dan elemen interior lainnya.
Berita Terkait
-
Dari Debu Jadi Berlian! Perusahaan Vacuum Cleaner Ini Siap Goyang Dominasi Rolls-Royce
-
Resep Otomatis dari Kulkas? Samsung Bespoke AI Punya Fitur Meal Planner, Harga Mulai Rp 29 Jutaan
-
Lelang Mobil Rolls-Royce Laku Rp2,5 Miliar, Kemensos Renovasi Rumah Keluarga Miskin
-
Ferrari Jadi Penonton, Ini Dia Tiga Mobil Termahal di Dunia
-
Samsung Electronics Luncurkan Visi AI Home dan Penerapannya di Berbagai Perangkat Baru
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Terpopuler: 5 Mobil Toyota Pajak Ringan, Segini Harga Vios Bekas Tahun Muda
-
Mitsubishi Fuso dan Foxconn Dirikan Perusahaan Bus Listrik
-
3 Varian Honda Vario 160 Januari 2026, Solusi Matic Racy Dek Rata Punya Bagasi 18 Liter dan Irit BBM
-
Otomaxy Diluncurkan, Layani Asuransi Kendaraan Tua hingga EV
-
5 Mobil Bekas Sekelas Honda HR-V dengan Fitur Canggih dan Harga Bersaing
-
Jakarta Banjir Lagi, Ini 5 Mobil Bekas 'Anti Banjir' Paling Laku Buat Terobos Genangan
-
5 Rekomendasi Mobil Hybrid Paling Irit, Performa Andal untuk Berkendara di Perkotaan
-
STNK Hilang, Apakah Masih Bisa Balik Nama Kendaraan? Begini Ketentuannya
-
Mobil Kecil Suzuki Apa Saja? Ini 7 Pilihan Terbaik yang Awet Buat Harian
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Toyota untuk Harian, Gesit dan Irit BBM