Suara.com - PT Federal International Finance (FIFGROUP), bagian dari PT Astra International Tbk., yang bergerak di bidang pembiayaan termasuk untuk kendaraan bermotor, mendapatkan dua penghargaan sekaligus di ajang HR Excellence Award 2021.
Adapun dua penghargaan ini adalah grade AA (Very Good) Rating untuk kategori HR Digitization & People Analytics serta Learning & Development.
Esther Sri Harjati, Human Capital, General Support & Corporate Communication Director FIFGROUP mengatakan, tidaklah mudah untuk terus dapat memberikan yang terbaik khususnya dalam hal pengembangan kompetensi SDM di tengah kondisi sulit saat ini. Namun dengan kolaborasi dan keinginan untuk maju, FIFGROUP mampu.
"Kami berharap dapat selalu mengembangkan apa yang sudah kami kerjakan, tentu bersama dukungan dari seluruh insan FIFGROUP," ujar Ester Sri Harjati, dalam keterangannya, Senin (23/8/2021).
Penetapan pemenang pada kompetisi ini, telah melalui perjalanan yang panjang, mulai dari penyaringan peserta sampai presentasi dari masing-masing perusahaan. Kemudian terpilihlah 36 perusahaan untuk maju ke final yang terdiri dari perusahaan dalam enam sektor, yaitu: Keuangan-Bank, Perdagangan dan Jasa, Keuangan Non-Bank, Telekomunikasi dan Media, Energi, Manufaktur.
Adapun kategori HR Excellence Award 2021 terdiri dari: Learning & Development, Reward Management & Talent Retention, Knowledge Management, Managing Transformation, HR Digitization & People Analytics, Talent Acquisition.
Pada strategi Organizational Readiness, FIFGROUP berhasil melakukan digital strategi dan cascading komunikasi di antara para pemimpinnya. Dengan memaksimalkan platform digitalnya, FIFGROUP memastikan terjadi proses penyampaian ke bawah (cascading) strategi dan implementasi proyek agar tersampaikan dengan baik.
Pada strategi System Readiness, FIFGROUP berupaya memastikan seluruh karyawan memiliki digital experience yang baik dengan memfasilitasi agar karyawan dapat memenuhi kebutuhan secara cepat dan mudah.
Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Berikan Pemutihan dan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor Sampai September
Berita Terkait
-
Konsisten Perkuat Ekonomi Kerakyatan, BRI Raih Penghargaan Impactful Grassroots Economic Empowerment
-
Kemenperin Gaspol Digitalisasi Industri, PIDI 4.0 Jadi Motor Transformasi Nasional
-
Terlihat Mapan, Tapi Rentan: Mengapa Keluarga Butuh Strategi Keuangan Jangka Panjang
-
Keren! Sunoo ENHYPEN Raih Penghargaan Bergengsi atas Dedikasi Sosialnya
-
BNI Raih Dua Penghargaan Internasional atas Pengembangan SDM melalui BNI Corporate University
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan