Suara.com - Program #AksiMudaIndonesia adalah acara gagasan Asuransi Astra, bagian dari Astra International Tbk., yang bergerak di sektor otomotif dan layanan asuransi. Berbentuk lomba kreativitas yang diikuti mahasiswa di Tanah Air, bertujuan memberikan rasa peace of mind kepada masyarakat.
Seperti dikutip dari rilis resmi Asuransi Astra, sebagaimana diterima Suara.com, program #AksiMudaIndonesia menitikberatkan empat bidang lomba yaitu Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, dan Income Generating Activity, dan telah disaring menjadi 12 finalis, dengan setiap tiga finalis mewakili satu bidang.
Untuk bidang lomba Income Generating Activity, para finalis adalah perwakilan dari Politeknik Negeri Semarang (Polines), Universitas Tadulako Palu, dan Universitas Jendral Soedirman (Unsoed) Purwokerto.
Polines adalah perwakilan dari Accounting Competition Club (ACC) yang menginisiasikan program MLIPIR (Milk of Biji Kecipir). Yaitu membuat produk kreatif dengan melakukan kolaborasi antara petani lokal biji kecipir di kawasn Tembalang sebagai penyedia bahan dasar dengan masyarakat Tembalang yang akan melakukan proses pembuatan susu kecipir.
Sedangkan dari Universitas Tadulako Palu hadir Agriculture Research & Development yang menginisiasi UJALUP (Usaha Jamu Celup). Pasca bencana alam gempa bumi, tsunami, dan likuifaksi yang melanda Kota Palu tiga tahun lalu, mereka siap memberdayakan Ibu Rumah Tangga di Kelurahan Tondo, bekerja sama dengan pemerintah, Non-Government Organization (NGO), hingga media setempat diharapkan dapat membantu pemulihan ekonomi di hunian tetap Kelurahan Tondo.
Lalu dari BEM Fakultas Perikanan & Ilmu Kelautan membawa Unsoed Purwokerto menggarap Pengelolaan Limbah Organisi sebagai Media Produksi Maggot. Berlangsung di Desa Banjasari Kulon, mereka siap mengolah limbah organik yang berlimpah menjadi pengganti pakan ikan.
Semua program yang telah dicanangkan para finalis ini akan dikerjakan dan diterapkan dalam satu bulan, sesuai kebijakan PPKM masing-masing daerah dan mematuhi protokol kesehatan dari pemerintah.
Selama pelaksanaan ini, Asuransi Astra memberikan bekal berupa modal serta pendampingan khusus dari beberapa mentor yang senantiasa mengarahkan agar ide-ide ini dapat memberikan dampak sosial secara maksimal.
"Melalui #AksiMudaIndonesia, Asuransi Astra yang berkolaborasi dengan berbagai ide kreatif para mahasiswa tentu memiliki maksud dan tujuan utama yang sama, salah satunya membantu membangun perekonomian masyarakat Indonesia agar semuanya dapat merasakan peace of mind secara merata," jelas Laurentius Iwan Pranoto, Head of Corporate and Customer Service Management Asuransi Astra.
Baca Juga: Kondisi Pandemi, Asuransi Astra Berbagi Edukasi dan Tips Kelola Keuangan
Berita Terkait
-
KLH: Tambang Emas Afiliasi Astra dan 7 Perusahaan Melanggar, Jalur Hukum Ditempuh
-
Operasi Tambang Emas Terafiliasi Astra International di Tapanuli Dibekukan KLH, Ini Kata Bahlil
-
Mural Agni Maitri sebagai Simbol Kebersamaan dan Kreativitas di Ruang Publik
-
5 Hal yang Membuat Kita Lupa Betapa Pentingnya Kreativitas
-
BCA Hadirkan Festival STEM di Sorong untuk Dorong Kreativitas Siswa dan Unggul Berdaya Saing
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
26 Merek Mobil Bekas Terbaik 2025 Awet 10 Tahun & Jarang Masuk Bengkel
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
5 MPV Bekas di Bawah Rp90 Juta, Desain Mewah dan Jarang Rewel untuk Keluarga
-
Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM
-
Bosan ama Hilux? Intip Nissan Navara Bekas: Harga, Spesifikasi, Konsumsi BBM, dan Pajak Tahunan
-
5 Mobil Kecil Bekas Irit BBM untuk Anak Muda: Bodi Mungil dan Gesit di Perkotaan
-
5 Motor Matic Terbaik untuk Orang Gendut, Jok Lebar Suspensi Mantap
-
Uang Rp5 Juta Bisa Beli Honda Supra X Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya