Suara.com - Helm menjadi piranti wajib yang harus digunakan pemotor ketika berkendara untuk keselamatan diri.
Karena wajib digunakan, helm harus diperhatikan kebersihannya agar tetap nyaman saat dipakai.
Terkadang helm mengeluarkan bau tak sedap saat dipakai secara berkala. Oleh karena itu, pengendara wajib menjaga kebersihannya.
Lalu apa saja sih yang menyebabkan bau pada helm pemotor?
Dilansir dari Astra Motor, ada berbagai hal yang dapat menyebabkan munculnya bau pada helm.
Jika helm tercium bau, kalian bisa memeriksa kondisi spons di dalam helm. Kondisi spons yang basah dapat memicu munculnya bau tidak sedap dari helm.
Biasanya hal ini bisa disebabkan karena air hujan maupun keringat. Kondisi yang lembap membuat aroma tidak sedap semakin mudah muncul dan memicu pertumbuhan bakteri.
Penyebab selanjutnya yaitu kondisi rambut yang kotor dan berkeringat. Mungkin anda pernah lupa mencuci rambut sekali dan mengenakan helm.
Jangan mengira bahwa hal ini tidak apa-apa. Efek yang ditimbulkan bisa saja muncul di kemudian hari saat kondisi kepala anda bersih.
Baca Juga: Viral Aksi Sandiaga Uno Kabur dari Kemacetan Naik Yamaha Nmax, Harga Helmnya Diluar Dugaan
Helm yang terlalu lama disimpan dalam keadaan kotor bisa menjadi sarang bakteri. Sehingga, menimbulkan munculnya aroma yang tidak sedap dari helm yang sudah lama tidak dipakai tersebut.
Menghilangkan bau pada helm memiliki trik tersendiri. Memang butuh kesabaran dan ketelatenan.
Cara yang pertama, kalian bisa mencuci sendiri atau menggunakan jasa pencucian helm secara berkala. Kalian bisa mencuci helm dengan melepaskan spons bagian dalam secara perlahan.
Perlu diperhatikan, apabila kalian salah menggunakan teknik melepas spons tersebut, dapat merusak kondisi helm kalian. Tetapi, bukan berarti kalian tidak bisa mencuci sendiri helm kalian.
Setelah mencuci helm tersebut, pastikan keringkan helm dengan baik. Terutama bagian dalam dari helm tersebut.
Kalian bisa memanfaatkan panas matahari atau juga menggunakan hair dryer jika terpaksa. Perlu kalian perhatikan bahwa penggunaan parfum kurang efektif untuk menghilangkan bau pada helm.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Auto2000 Resmikan Kampung Berseri Astra Ketiga di Bekasi, Dorong Ketahanan UMKM dan Lingkungan
 - 
            
              Update Harga Honda Vario November 2025, Pilih 125 atau 160 cc?
 - 
            
              Tiba di Negeri Sebelah: Tenaga SUV Baru Mitsubishi Bikin HR-V Ngos-ngosan Meski Mesin Cuma 1300cc
 - 
            
              3 Motor Matic Honda Termurah November 2025, Desain Baru Semua!
 - 
            
              Etanol, Teman Mobil Baru Musuh Mobil Lawas? Ini Penjelasan Lengkapnya
 - 
            
              Intip Harga Motor Matic Berbagai Merek per November 2025: dari BeAT, Nmax, Aerox hingga Vespa
 - 
            
              5 Fakta Bobibos: BBM Murah RON 98 Buatan Anak Bangsa, Diklaim Ramah Lingkungan
 - 
            
              Terpopuler: Musim Hujan Banyak Panggilan Darurat, Opsi Alternatif Destinator dan Zenix
 - 
            
              6 Motor Bekas Bebek Kopling untuk Pengendara Tradisional, Modal Rp 5 Juta Sudah Dapat Kawasaki
 - 
            
              JAECOO Beri Alasan Pasang Harga Murah untuk J5 EV