Suara.com - Rem adalah salah satu garda terdepan bagi kendaraan bermotor yang sangat dibutuhkan untuk keselamatan di jalan. Terlebih di musim hujan, saat permukaan trek atau lintasan basah.
Dalam kondisi jalanan tidak kering, bisa saja terjadi selip karena rem gagal mencengkeram atau kata lainnya "menggigit" atau memiliki traksi sehingga mobil berhenti bergerak atau steady.
Sehingga jarak pengereman, bila komponen rem bisa bekerja, akan bertambah jauh dibandingkan kondisi jalan dengan permukaan kering.
Jadi, selain kondisi ban, rem juga menjadi unsur yang mempengaruhi jarak pengereman.
Prakiraan musim hujan 2021 berlangsung Oktober sampai Februari 2022. Guna memastikan keselamatan berkendara, pemeriksaan atas kesiapan rem kendaraan patut menjadi perhatian. Karena pada dasarnya performa rem dapat dirasakan oleh pengemudi saat berkendara.
Selain itu, pemeriksaan berkala juga sangat disarankan untuk memastikan kelayakan komponen rem lebih lanjut.
"Setiap komponen mobil Mitsubishi Motors telah dipersiapkan guna memudahkan dan memastikan pengguna berkendara secara aman dan nyaman dalam berbagai kondisi. Namun pengguna mobil tentu harus lebih waspada dan memperhatikan aspek-aspek vital, juga sikap berkendara termasuk saat memasuki musim hujan," ungkap Boediarto, General Manager Aftersales Division PT MMKSI.
Untuk itu, sambung Boediarto, sebaiknya pemilik mobil memeriksa piringan cakram dan kampas rem. Di bengkel resmi, di setiap perawatan berkala akan dilakukan pemeriksaan kondisi sistem rem kendaraan. Pemeriksaan ini dilakukan setiap 20.000 km sekali.
Pemeriksaan meliputi kuantitas minyak rem, kebocoran minyak rem, ketebalan dan kerataan permukaan piringan cakram, dan ketebalan kampas rem.
Baca Juga: GIIAS Surabaya Kembali Hadir Tahun Depan, Ini Daftar Booth Terbaik
"Jika kampas rem ditemukan sudah tipis atau habis maka harus segera diganti. Namun kalau masih cukup tebal, cukup dibersihkan," jelasnya.
Selain itu, piringan cakram bisa saja mengalami keausan yang tidak merata, akibatnya ketika mengerem akan berpotensi menimbulkan getaran yang bisa terasa di pedal rem.
Kalau sudah begitu harus dicek apakah piringan masih bisa dibubut atau sudah harus diganti. Jika perlu dilakukan pembubutan, sangat disarankan menggunakan alat bubut langsung di kendaraan untuk hasil maksimal.
Pastikan untuk melakukan pemeriksaan kondisi minyak rem tangki cadangan minyak rem secara rutin seminggu sekali bersama dengan pemeriksaan komponen lainnya.
Pemilik mobil sebaiknya mengikuti anjuran penggantian minyak rem setiap 40.000 km dengan minyak rem yang direkomendasikan di dalam Owner Manual ataupun bengkel resmi.
Jika belum mencapai batas jarak minimal namun minyak rem sudah habis, kemungkinan ada kebocoran yang harus segera diperiksa.
Berita Terkait
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Kenapa STNK Perlu Diperpanjang? Ternyata Ini Alasannya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bocoran Honda Vario 160 Major Facelift, Desain Sporty ala Aerox dan Teknologi Canggih Bak Moge
-
5 Motor Listrik Setangguh PCX dan NMAX, Matic Jumbo Versi Tanpa Bensin
-
5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
-
Terpopuler: Mobil Keluarga Murah Tahun Muda hingga Sedan Bekas yang Nyaman untuk Lansia
-
Duel Mobil Keluarga Mewah tapi Murah: Lebih Oke Nissan Serena atau Toyota NAV1?
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan