Suara.com - Dalam mengendarai kendaraan bermotor, STNK adalah salah satu berkas yang wajib dibawa bersama dengan SIM. Demikian banyak informasi di STNK yang bisa jadi bukti kepemilikan kendaraan yang dibawa. Tapi tahukah Anda letak nomor seri STNK motor?
Bukan, bukan nomor kendaraan yang tertera di plat nomor yang berada di bagian depan dan belakang kendaraan, namun nomor seri dari STNK yang Anda pegang sebagai bukti kepemilikan motor. Nah Anda bisa melihatnya dengan beberapa cara mudah.
Sebenarnya ada beberapa cara yang bisa digunakan utnuk melihat nomor seri STNK motor.
Pertama, adalah dengan memeriksanya langsung pada STNK motor yang dimiliki. Letak nomor seri ini adalah pada bagian paling atas, di antara kop kepolisian dan tulisan ‘Surat Tanda Nomor Kendaraan’. Di sana akan terlihat sederet angka dengan warna hitam dan efek berwarna merah muda.
Kedua, Anda bisa melihatnya langsung di situs resmi Samsat setiap daerah. Dikatakan demikian sebab setiap daerah memiliki situsnya masing-masing. Cukup masukkan nomor kendaraan yang ada di plat nomor, dan akan terlihat STNK kendaraan, lengkap dengan semua informasinya sebagai validasi data.
Informasi di Dalam STNK
STNK sendiri jadi salah satu berkas wajib yang dibawa saat berkendara sebagai bukti sah motor yang digunakan sudah sesuai dengan regulasi. Di dalamnya, terdapat beberapa informasi penting sebagai data dari motor Anda.
Mulai dari Nomor Registrasi (berisi plat nomor), kemudian Nama Pemilik, kemudian Alamat, Merk, Type, Jenis, Model, Tahun Pembuatan,Isi Silinder, Nomor Rangka, Nomor Mesin, Warna, Bahan Bakar, Warna TNKB, Tahun Registrasi, Nomor BPKB, hingga informasi masa berlaku dan kewajiban pajak.
Baca Juga: 8 Warna Baru Scoopy 2022: Cocok Buat Sambut Tahun Baru, Ini Daftar Harganya
Tentu saja, Anda wajib membayar pajak kendaraan ini secara berkala sebagai kewajiban pemilik motor, dan akan dibuktikan dengan cap pengesahan yang ada di dalam STNK ini atau di halaman sebaliknya .
Pada dasarnya, letak nomor seri STNK motor mudah dilihat dan ditemukan. Hanya saja sedikit orang yang sadar bahwa posisinya berada di titik paling atas karena biasanya yang diperiksa secara langsung hanya nomor registrasi dan nama pemilik serta informasi pajak kendaraan saja.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Toyota Indonesia Kuasai 58 Persen Ekspor Otomotif Nasional Lewat Mobil Hybrid Rakitan Lokal
-
5 Motor Matic Bekas Bagasi Super Lega: Muat Helm, Harga Mulai Rp5 Jutaan
-
2 Mode Canggih di Suzuki Satria F150 di Masa Depan, Solusi Anti Pegal Tanpa Tarik Kopling
-
Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Tujuan Ekspor Mobil China Terbanyak di Dunia
-
6 Mobil Bekas Paling Irit Bensin, Pajak Murah, dan Perawatan Anti-Pusing untuk Usia 25-40 Tahun
-
Bermodal Banyaknya Peserta Pameran, IIMS 2026 Klaim Bisa Datangkan Pembeli Serius
-
BeAT Karbu 2014 Sekarang Laku Berapa? Ini Tips Simpel agar Motor Cepat Terjual
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Keren untuk Anak Muda, Elegan dan Sporty
-
Kencang Rasa Jazz, Muat 7 Orang Seharga LCGC: Ini Dia Fakta Honda Mobilio 2020
-
Benarkah Mematikan AC Mobil saat Tanjakan Bisa Tambah Tenaga Mesin? Ini Fakta Teknisnya!