Suara.com - Subaru menghadirkan pembaharuan teknologi yang ramah lingkungan atas Subaru Forester 2022 e-BOXER untuk pasar Britania Raya. Yaitu menyediakan versi hybrid.
Dikutip kantor berita Antara dari Carscoops, Kamis (10/2/2022), selain untuk pasar Britania Raya, Subaru Forester e-BOXER hybrid juga segera mendarat di seluruh pasar Eropa.
Dengan catatan, untuk pasar Britania Raya spesifikasi Subaru Forester e-BOXER tersedia sebagai berikut. Mesin empat silinder 2.0L horizontal-opposed yang menghasilkan tenaga 147 dk. Lantas dipadukan tenaga dari motor listrik sebesar 16,5 dkdan transmisi Lineartronic baru. Adapun paket baterai memiliki besaran 13,5 kWh.
Powertrain ini menawarkan tiga mode berkendara, yaitu: menggunakan mesin, mode EV, dan motor assist. Dalam kecepatan rendah, hanya motor listrik yang menggerakkan kendaraan, di kecepatan sedang motor listrik beroperasi bersama mesin empat silinder.
Untuk fitur, Subaru Forester e-BOXER 2022 dilengkapi EyeSight Driver Assist Technology generasi keempat yang memberikan bidang pandang lebih luas untuk kenyamanan pengemudi.
Juga tersedia lebih dari 10 fungsi keselamatan, antara lain Automatic Emergency Steering, Adaptive Cruise control dengan Lane Centering, serta Lane Departure Prevention.
Sistem Pemantauan Pengemudi untuk Subaru Forester e-BOXER edisi tahun ini juga telah diperbarui, dan menggunakan fungsi kontrol gerakan yang memungkinkan pengemudi menaikkan dan menurunkan suhu sistem kontrol iklim melalui gerakan tangan.
Untuk kebutuhan mengemudi maksimal, Subaru Forester e-BOXER menawarkan ground clearance 220 mm, dilengkapi sistem X-MODE Subaru yaitu Snow/Dirt dan Deep Snow/Mud. Juga Hill Descent Control.
Sebagai produk kategori Sport Utility Vehicle (SUV), Subaru Forester e-BOXER bisa menarik beban dengan winch hingga 1.870 kg, ruang kargo mencapai 509 L dengan jok belakang di atas, atau 1.779 L bila jok direbahkan.
Baca Juga: Fokus Menjadi Salah Satu Pemain Andal Mobil Listrik, Honda Relakan Penutupan Pabrik
Berita Terkait
-
Beli Xpander 2022 Bekas? Cek Konsumsi BBM Irit, Spek dan Pajak Lengkap!
-
Toyota Pilih Fokus Kendaraan Hybrid Produksi Innova Diesel Bakal Berakhir
-
Mahal atau Murah? Segini Harga Innova Zenix Hybrid Bekas, Cocok untuk Pensiunan
-
Alasan Toyota Innova Zenix Hybrid Jadi Raja MPV Premium Masa Kini
-
Apa Itu Toyota Rule 1:6:90? Strategi Cerdas Menghadapi EV?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
4 Pilihan Mobil Bekas dengan AC Paling Dingin, Harga Mulai Rp50 Jutaan
-
5 Rekomendasi Motor Bekas dengan Body Gagah, Bisa Dibeli Modal Budget Rp10 Jutaan
-
5 Pilihan Mobil Bekas dengan Sparepart Paling Melimpah di Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5