Suara.com - Persiapan parade MotoGP yang diadakan di Jakarta, (16/03/2022) diwarnai dengan hal kocak . Menteri BUMN Erick Thohir yang identik dengan konten unik di media sosialnya, mengajak pembalab MotoGP Luca Marini untuk membuat video Tiktok berbahasa Jawa.
Erick Thohir secara spontan mengajak Marini untuk membuat video TikTok dengan jargon "Dikasih Info Maseh" yang sedang booming akhir-akhir ini di media sosial.
"Ngono lho mas carane. Good luck for the race, Luca! Enjoy the beauty of Indonesia," tulis Erick Thohir seperti dikutip Suara.com, Kamis (17/3/2022).
Marini yang terlihat antusias pun menyambut ajakan tersebut. Ia juga mendapat briefing singkat dari Erick Thohir tentang contoh video TikTok yang akan mereka ikuti.
Di video tersebut, Marini tampak fasih mengucapkan kata-kata dalam bahasa Jawa. Tak kalah heboh, Erick juga memberikan ekspresi yang lucu ketika membuat video Tiktok tersebut.
Momen ini diabadikan oleh Erick Thohir dan diunggah di akun media sosialnya, seperti Instagram dan Tiktoknya. Tak ayal, video ini mencuri perhatian masyarakat yang menontonnya.
Hingga berita ini dipublikasikan, video kocak Erick Thohir dan Marini telah disaksikan 1,4 juta kali dan mendapatkan 130 ribu kali. Akun Tiktok @suramb_nsf ikut berkomentar, "Bisa aja Pak Erick Thohir".
Bukan hanya itu, akun TikTok Erick pun dibanjiri komentar kocak warganet. Mereka menyoroti gaya dan pembawaan Marini dan Erick dalam membuat video Tiktok tersebut.
"Dikasih info loker BUMN maszehh," sahut warganet.
Baca Juga: Top 5 Sport: Jadwal MotoGP Mandalika 2022 Lengkap untuk Tiga Zona Waktu di Indonesia
"Ya ampun ayang Marini," celutuk warganet.
"Udah kayak bestie nih pak menteri sama mas Luca," komentar warganet.
"Gokil juga pak Erick Thohir," puji warganet.
"Bos Erick cocok jadi stand up comedy, lucunya gak kaleng-kaleng," tambah yang lain.
Adapun parade MotoGP yang sudah dilaksanakan kemarin mendapat banyak respons dari masyarakat. Antusiasme masyarakat dalam menyambut pagelaran akbar MotoGP di Mandalika yang akan dimulai besok, (18/03/2022) ini juga terlihat dari ramainya pengunjung parade.
Sementata itu, Marc Marquez dan kawan-kawan, termasuk Luca Marini sudah tiba di Lombok dan bertolak ke Mandalika pada (16/03/2022) malam. Mereka mulai mempersiapan diri jelang laga MotoGP besok.
Berita Terkait
-
Top 5 Sport: Jadwal MotoGP Mandalika 2022 Lengkap untuk Tiga Zona Waktu di Indonesia
-
Ratusan Juta Orang Bakal Nonton MotoGP Mandalika, Harumkan Nama Indonesia
-
Jokowi Lemas Tak Bisa Naik Motor di Parade MotoGp, Netizen: Saya Juga Lemas Pak Harga 2 Liter Minyak Nyaris Rp 50 Ribu
-
Disambut Meriah, Pembalap MotoGP Jack Miller Berambisi Menebus Kegagalannya di Sirkut Mandalika
-
MotoGP Mandalika 2022 Diperkirakan Berlangsung dalam Kondisi Hujan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?
-
Uang Rp30 Juta dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Ekonomis dan Irit BBM
-
Tips Menghindari Beli Motor Bekas Kena Banjir Rob, Cek Dulu 5 Bagian Berikut
-
5 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta Pilihan Terbaik 2026, Kuat Nanjak dan Bandel di Jalan Rusak
-
Toyota Gazoo Racing Resmi Berganti Nama Demi Fokus pada Mobil Performa Tinggi