Suara.com - Berbadan besar, kabin yang lega, mesin yang tangguh, dan tampilan yang mewah, rasanya tak berlebihan jika Mitsubishi Pajero Sport Dakar Series menjadi incaran banyak orang. Berbekal fitur dan spesifikasinya saja, penggunanya dijamin bisa merasakan kenyamanan saat berkendara di hampir setiap jenis medan.
Namun sebenarnya jika dikulik lebih jauh, apa sih keunggulan dari mobil SUV bongsor milik Mitsubishi ini? Untuk memberikan gambaran pada Anda, berikut beberapa kelebihan dari Mitsubishi Pajero Sport Dakar dibandingkan kompetitornya. Sebagai catatan, kelebihan di bawah ini adalah kelebihan dari seri paling tingginya, yakni New Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4.
1. Lampu Full LED
Unit mobil gagah ini sudah dibekali lampu full LED yang ada pada masing-masing bagian mobilnya. Selain di depan dan belakang, mobil ini juga memiliki fitur Active Cornering Light yang dapat meningkatkan visibilitas berkendara saat malam hari.
2. Memiliki Sunroof
Pada seri tertinggi ini, Mitsubishi Pajero Sport Dakar memiliki fitur sunroof yang disematkan oleh pabrikannya. Dengan adanya sunroof, mobil ini akan terkesan mewah dan elegan, sekaligus tetap gagah. Selain itu ada pula fitur Multi Around View Monitor untuk memudahkan manuver di jalanan sempit atau urusan parkir.
3. Power Backdoor dengan Kick Sensor
Saat Anda ingin membuka pintu bagasi, Anda tak lagi perlu mengangkatnya. Anda cukup mengayunkan kaki ke bagian kolong mobil, dan secara otomatis pintu akan terbuka. Bahkan Anda bisa menginstal aplikasi lewat smartphone yang Anda miliki untuk urusan ini.
4. Kabin Mewah dan Modern
Baca Juga: Mirai Car Entertainment Luncurkan Head Unit Anyar Dilengkapi Kamera 360
Dengan sentuhan Soft Touch yang disematkan di beberapa sudut kabin, tampilan dan nuansa mewah tak lagi bisa dilepaskan dari mobil ini. Terlebih pada bagian sisi pengemudi, sudah disematkan layar display berukuran 8 inci dengan teknologi terkini, semakin meningkatkan kenyamanan dalam berkendara.
5. Fitur Bagian Roda Kemudi
Tahukah Anda pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 juga sudah disematkan fitur khusus di bagian roda kemudinya? Yap, fitur tersebut adalah balutan material kulit premium serta hands free audio switch yang bisa dikontrol langsung tanpa harus repot. Tersedia pula fitur Paddle Shifters, Auto Dimming Rear View Mirror, dan Electronic Parking Brake.
Pada spesifikasi terbaiknya, Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4x4 dibanderol dengan harga Rp701.700.000.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Total Harta Rp31 Miliar, Selera Otomotif Wakil Ketua DPR Cucun Ahmad Bukan Main
-
5 Pilihan Mobil Murah untuk Atasi Masalah Garasi Sempit 3x4m, Solusi Cerdas untuk Keluarga
-
SIM Lepas Ekspor Suzuki Fronx dan Suzuki Satria ke Kawasan Asia Tenggara
-
Tengok Pajak Tahunan Innova Terbaru November 2025, Setara Harga Motor Matic?
-
7 Mobil MPV Bekas Paling Irit, Nyaman untuk Long Trip Antarkota
-
Cocok untuk Libur Nataru, Ini 5 Destinasi Wisata Ramah Mobil Bandung Lengkap dengan Link Google Maps
-
Investigasi Federal Oil Kembali Temukan Peredaran Oli Palsu Jenis Federal Matic
-
3 Pilihan SUV Hybrid Compact dengan Harga Terjangkau
-
7 Mobil SUV Bekas untuk Gaya Hidup Aktif Pekerja, Cek Harganya di Sini!
-
Tesla Putar Haluan, Mulai Coba Apple CarPlay Secara Rahasia