Suara.com - xEV Center, Toyota, PT TMMIN, Elon Musk, Tesla Incorporation, 10 mobil terlaris, knalpot sepeda motor, Harley-Davidson, Lexus, Toyota Avanza, dan investor menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com.
Kementerian Perindustrian Republik Indonesia baru saja meresmikan xEV Center Toyota di lingkungan pabrik PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia atau PT TMMIN di Karawang Jawa Barat.
Fasilitas ini bisa menjadi jendela bagi pihak pemerintah hingga masyarakat umum menyoal kendaraan terelektrifikasi. Dengan berbagai peranti peraga mobil listrik, khususnya yang dibuat Toyota serta ditelurkan dalam bentuk produk di bawah brand Toyota maupun Lexus.
Masih menyoal kendaraan listrik, sebagai pimpinan perusahaan mobil listrik Tesla Incorporation, Elon Musk menyatakan soal perusahaan kendaraan terelektrifikasi. Yaitu menempatkan Tesla 24/7 dalam benaknya.
Artinya, meski wara-wiri mengurusi perusahaan luar angkasa serta teknologi SpaceX maupun media sosial Twitter, Elon Musk tidak melupakan keberadaan pabrik mobil listrik.
Lanjut ke bagian lain dari Amerika Serikat, perusahaan sepeda motor legendaris Harley-Davidson melakukan penangguhan produksi. Kendala terletak pada pasokan komponen khususnya chip semikonduktor.
Lantas dari Tanah Air, Gaikindo baru saja merilis daftar penjualan April 2022. Nama Toyota Avanza menjadi salah satu yang paling laku. Berikut adalah daftar 10 mobil terlaris untuk April tahun ini.
Dan sebagai pemungkas adalah informasi pentingnya peran knalpot sebagai saluran pembuangan gas dari ruang bakar mesin. Dengan preparasi selaras lingkungan dan bodi kendaraan, komponen ini bisa turut mendorong performa kendaraan.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat berakhir pekan, serta ingat selalu untuk menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: Daftar Mobil yang Kurang Laris Sepanjang April 2022
1. Kendala Suku Cadang, Harley-Davidson Menangguhkan Produksi dan Pengiriman Selama Dua Pekan
Perusahaan sepeda motor kenamaan asal Amerika Serikat, Harley-Davidson menyatakan bakal menghentikan perakitan dan pengiriman sepeda motor selama dua minggu. Terkecuali untuk model kendaraan roda dua bertenaga listrik, yaitu LiveWire.
Dikutip kantor berita Antara dari Reuters pada Jumat (20/5/2022), penghentian sementara yang dilakukan Harley-Davidson ini disebabkan masalah pengadaan suku cadang dari pemasok.
2. Daftar 10 Mobil Terlaris April 2022, Penjualan Toyota Avanza Kembali Bersinar
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) merilis hasil penjualan mobil baru sepanjang April 2022. Bulan lalu, penjualan wholesales atau pabrikan ke dealer tercatat 92.877 unit, atau turun 16 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Tag
Berita Terkait
-
Berapa Pajak dan Konsumsi BBM Toyota Land Cruiser Prado Bekas? Harga Beda Tipis dari Raize
-
MPV Pintu Geser Mewah ala Alphard, Harga ala Carry Pickup: Intip Pesona Toyota NAV1 Bekas
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
Sudah Jarang Digunakan, Ini Kelebihan dan Kekurangan Mobil dengan Penggerak Roda Belakang
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kini Makin Murah! Intip Spesifikasi Lengkap Hyundai i20, Hatchback Lincah Cocok untuk Anak Muda
-
Intip Mobil Bekas Mitsubishi: Tampang Gahar ala SUV, Harga Jauh Lebih Murah dari Honda Brio
-
Subsidi hingga Rp2 Juta, Cek Daftar Cicilan Ringan Motor Honda Januari 2026
-
4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
-
Berapa Pajak dan Konsumsi BBM Toyota Land Cruiser Prado Bekas? Harga Beda Tipis dari Raize
-
Kenapa STNK Perlu Diperpanjang? Ternyata Ini Alasannya
-
Mesin Sama Persis dan Lebih Murah Rp3 Juta, Ini Alternatif Honda Scoopy yang Tetap 'Kalcer'
-
MPV Pintu Geser Mewah ala Alphard, Harga ala Carry Pickup: Intip Pesona Toyota NAV1 Bekas
-
KIA Rio vs Grand Avega Hatchback, Mending Mana? Segini Harga dan Pajaknya
-
Terpopuler: 5 Mobil Kecil Bekas Terbaik untuk Lansia, Update Harga BYD Januari 2026