Suara.com - Safari Rally Kenya, Toyota GR Yaris Rally1, hybrid, mobil listrik, Periklindo, PEVS, test drive, Menteri Perindustrian, Mitsubishi ek X EV, kei car, New Colt L300, Toyota GAZOO Racing, dan cara beli BBM pakai MyPertamina menjadi hightlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com.
Tim Toyota GAZOO Racing atau tim GR sukses memborong podium Safari Rally Kenya di Afrika, yang masuk dalam kalender World Rally Championship 2022.
Beberapa catatan seru yang dibukukan adalah, tunggangan GR Yaris Rally1 yang digunakan para driver dan co-driver ditenagai mesin hybrid. Ketangguhan tunggangan melahap medan ekstrem Benua Afrika semakin terbukti, dan prestasi menang di podium pertama sampai keempat adalah prestasi yang pernah diraih pada 1900-an.
Masih berbincang soal tenaga alternatif, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang kartasasmita baru saja melakukan test drive di pabrik Mitsubishi di Jepang. Salah satunya adalah kei car Mitsubishi ek X.
Menarik, karena mobil listrik dimensi kecil atau kei car juga termasuk dalam rumusan transisi kendaraan menuju era elektrifikasi di Tanah Air.
Kemudian Periklindo yang menjadi wadah para produsen otomotif bidang kendaraan listrik di Indonesia mengadakan pameran Periklindo Electric Vehicle Show atau PEVS. Acara ini menyuguhkan berbagai produk tenaga alternatif utamanya listrik, dan siap membuka kesempatan test drive.
Lantas pasar mobil komersial Indonesia memperoleh model baru kendaraan pick-up lansiran Mitsubishi dari pabriknya di Filipina. Yaitu New Colt L300. Menarik, dengan standar emisi menggunakan teknologi Euro 4.
Dan sebagai penutup adalah tips membeli BBM menggunakan aplikasi MyPertamina. Penting, mengingat adanya kenaikan harga bahan bakar serta peruntukan jenis yang ditujukan kepada konsumen.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas, dan jangan lupa terapkan selalu protokol kesehatan atau prokes.
Baca Juga: Wisma BCA Foresta Dilengkapi SPKLU, Hadirkan Nilai Tambah Bagi Pengguna Mobil Listrik
1. Toyota GAZOO Racing Sapu Bersih Podium 1,2,3,4 di Safari Rally Kenya 2022 Bersama GR Yaris Rally1
Safari Rally Kenya 2022 berakhir pekan lalu, Minggu (26/6/2022) dengan catatan seru. Tim Toyota GAZOO Racing (GR) berhasil mencetak prestasi dan reputasi bergengsi, menyapu habis podium satu sampai empat. Atau berurutan 1,2,3,4 bersama World Rally Car atau WRCar GR Yaris Rally1.
Dari rilis Toyota Global sebagaimana dikutip Suara.com, bagi Toyota inilah kemenangan ke-10 Toyota di ajang reli (rally) terkenal yang digelar di benua Afrika. Juga kali perdana mencapai finish berderet 1,2,3,4 di pentas World Rally Championship (WRC) sejak mengukir kesuksesan yang sama di 1993.
2. PEVS Gelar Pameran Kendaran Listrik Bulan Depan, Jangan Lewatkan Kesempatan Indoor Test Drive
PERIKLINDO Electric Vehicle Show atau PEVS siap berpentas di Jakarta International Expo atau JIExpo Kemayoran, pengujung bulan depan. Salah satu acara yang pantang dilewatkan adalah kesempatan menjajal kendaraan listrik.
Tag
Berita Terkait
-
Berakhirnya Insentif Mobil Listrik Dorong Pabrikan Segera Lakukan Produksi Dalam Negeri
-
Harga Beda Tipis, Mending BYD Atto 1 Baru atau Hyundai Ioniq 2019 Bekas?
-
5 Pilihan Mobil Sedan Toyota Bekas Rp30 Jutaan Masih Layak Pakai
-
Toyota Urban Cruiser vs BYD Sealion 7 Performance: Harga Mirip, Mana yang Bisa Jalan Lebih Jauh?
-
Diam-Diam Harga Chery J6T Sudah Naik Rp 20 Juta Setelah Insentif Mobil Listrik Berakhir
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Berakhirnya Insentif Mobil Listrik Dorong Pabrikan Segera Lakukan Produksi Dalam Negeri
-
Kapan Waktunya Ganti Karet Wiper? Ini Pertanda Waktunya Cari Baru
-
Motor Legendaris Suzuki Ini Kembali Jadi Primadona di Tahun 2025
-
Harga Beda Tipis, Mending BYD Atto 1 Baru atau Hyundai Ioniq 2019 Bekas?
-
5 Pilihan Mobil Sedan Toyota Bekas Rp30 Jutaan Masih Layak Pakai
-
Begini Cara Cek Pajak Kendaraan, Awal Tahun Siap-Siap Bayar
-
Diam-Diam Harga Chery J6T Sudah Naik Rp 20 Juta Setelah Insentif Mobil Listrik Berakhir
-
Kenapa Oli Mesin Mobil Mendadak Berwarna Seperti Kopi Susu?
-
Sepeda Listrik Perlu Dicas Setiap Hari? Ini 5 Pilihan yang Baterainya Awet
-
Kabin Nyaman 5 Orang, Bensin Super Irit: Pesona Mobil Bekas Honda Seharga Matic Premium