Suara.com - Pemerintah Kota Payakumbuh, Sumatera Barat mendapatkan bantuan hibah sarana dan prasarana literasi dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia. Tujuannya mendukung pelayanan literasi kepada masyarakat.
Dikutip dari kantor berita Antara, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pemerintah Kota Payakumbuh Prima Yanuarita di Payakumbuh, Rabu (30/11/2022) menyatakan tentang hadirnya dua bantuan hibah dari Perpusnas RI. Yaitu mobil perpustakaan keliling beserta kelengkapannya dan pojok baca digital.
"Kami selalu mengirimkan kondisi perpustakaan dan berapa jumlah yang harus dilayani ke Perpusnas RI. Alhamdulillah, perjuangan kami berbuah manis, ke depan ada lagi bantuan lain yang akan kami gapai demi terciptanya pelayanan literasi yang prima di Kota Randang," jelasnya.
Juga ditambahkan bahwa bantuan mobil pustaka keliling saat ini baru didapatkan oleh 39 Kabupaten/Kota se Indonesia dan salah satunya Pemkot Payakumbuh.
Prima Yanuarita menambahkan mobil bantuan dilengkapi koleksi buku 500 eksemplar, perlengkapan multimedia terdiri satu paket digital library system, empat unit tablet android, satu unit genset, satu unit modem, satu unit smart TV 32 inci, satu unit multimedia speaker, serta satu unit UPS 2000 VA.
"Mobil ini diserahkan oleh Perpusnas RI pada 24 November, kami menjemput dan membawa langsung mobilnya dari Perpusnas RI dari Jakarta ke Kota Payakumbuh," kisahnya.
Sedangkan untuk sarana prasarana pojok baca digital terdiri dari satu unit server ID, router, modem, empat unit PC, satu unit TV LED 43 inci, lima tablet, tiga unit karpet tile 50 x 50, satu unit UPS power, empat unit meja.
Selanjutnya satu unit meja mimbar atau resepsionis, dua unit rak buku kanan kiri, satu unit rak kabinet, satu unit back drop, satu unit sofa, empat unit kursi, dan bahan baca pustaka.
Prima Yanuarita mengatakan bahwa pojok baca digital atau perpustakaan digital ini akan ditempatkan di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berada di Balai Kota Payakumbuh.
"Bantuan pojok baca digital diantar langsung oleh Perpusnas RI ke Pemkot Payakumbuh. Kami terima langsung di MPP pada 29 November 2022," katanya.
Ia mengatakan sesuai harapan penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda, adanya tambahan sarana dan prasarana literasi di Kota Payakumbuh diharapkan pemerintah bisa lebih banyak melayani masyarakat untuk literasi yang semakin nyata.
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas