Suara.com - ECGO EV Moto mendukung terbentuknya ekosistem kendaraan listrik roda dua di pasar otomotif Indonesia. Caranya lewat subsidi Rp 70 miliar bagi 10.000 pelanggan pertama. Yaitu dalam bentuk beri diskon.
Dikutip dari kantor berita Antara, Gary Prawira, COO dan Co-Founder ECGO EV Moto di Jakarta, Jumat (3/2/2023) menyatakan bahwa masyarakat saat ini sedang menunggu momen yang pas untuk membeli kendaraan listrik. Tepatnya menunggu putusan kebijakan subsidi yang akan diberikan pemerintah.
"Kami melihat saat ini ketertarikan masyarakat untuk beralih ke motor listrik cukup tinggi, tetapi banyak yang masih ragu karena menunggu subsidi pemerintah untuk direalisasikan," paparnya.
"Subsidi dari ECGO diharapkan dapat membantu mempercepat masyarakat untuk beralih dari motor konvensional ke motor listrik," tambah Gary Prawira.
ECGO EV Moto membantu pemerintah dalam percepatan migrasi menuju kendaraan listrik ini berupa subsidi sebesar Rp 7 juta per satu unit motor.
Untuk pasar Indonesia, ECGO hadirkan dua model yang bisa dipilih, yaitu ECGO 5 dan ECGO 3. ECGO 5 dipasarkan off-the-road Rp 9,1 juta dan ECGO 3 Rp 12,7 juta, setelah mendapat subsidi Rp 7 juta.
Setiap unit ECGO EV Moto juga dibekali SmartApp yang akan memudahkan pengguna dalam memeriksa riwayat perjalanan, kecepatan, penggunaan total kilometer, status baterai, dan jejak lokasi.
Preorder untuk motor listrik ECGO akan dibuka untuk 1.000 unit di tahap pertama pada 4 Februari 2023, dimulai 21.00 WIB melalui situs ECGO di www.ecgoevmoto.com dan Car Free Day di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta (5/2/2023).
Selain menyediakan pembelian motor listrik dengan sistem langganan baterai daripada beli putus, ECGO memiliki program trade-in atau menukar motor lama dan nilai jualnya dapat digunakan sebagai uang muka atau dijadikan sebagian dari jumlah pembayaran.
Baca Juga: Semua Motor Listrik yang Bisa Melaju 35 km per jam Wajib Dilengkapi SIM C dan Pengguna Pakai Helm
Dalam memudahkan kepemilikan, ECGO menggandeng beberapa mitra lembaga pembiayaan kendaraan untuk menyediakan program cicilan dan memberi kemudahan pada konsumen yang ingin memiliki motor listrik.
Berita Terkait
-
Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Tujuan Ekspor Mobil China Terbanyak di Dunia
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Langkah Strategis Kia Perluas Portofolio Kendaraan Listrik Hingga Sasar Segmen MPV
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepeda Listrik yang Kuat di Tanjakan, Cocok untuk Mobilitas Harian
-
Terpopuler: 5 Mobil Bekas Paling Empuk dan Nyaman, Berapa Harga Toyota Calya 2025?
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Senyaman Innova Reborn, Harga 50 Jutaan
-
Lebarkan Sayap, BYD Incar India untuk Jadi Tempat Produksi Baru
-
Trump Naikkan Tarif Korea Selatan, Saham Hyundai dan Kia Langsung Anjlok
-
Suzuki Menyerah dan Pilih Jual Pabrik Produksi ke Ford
-
5 Rekomendasi Motor Bebek 150cc Paling Murah 2026 di Indonesia
-
Apakah Aman Mengganti Oli CVT Mobil Pakai Oli After Market?
-
5 Mobil Hatchback Terbaik Budget Rp50 Juta Rekomendasi Mas Wahid
-
Harga Mitsubishi Destinator Baru vs Bekas, Selisihnya Bikin Mikir