Suara.com - PT Sokonindo Automobile memulai baru di industri otomotif Tanah Air dengan memperkenalkan merek SERES di Indonesia.
Di mana perusahaan mobil asal Tiongkok ini akan membawahi dua merek kendaraan, yakni DFSK dan SERES.
DFSK akan fokus pada produk-produk yang mengedepankan teknologi internal combustion engine (ICE).
Sedangkan SERES akan berfokus terhadap kendaraan penumpang yang mengusung teknologi elektrifikasi.
“Kami memperkenalkan SERES sebagai merek baru untuk segmen penumpang di pasar kendaraan listrik di Indonesia. SERES saat ini sudah tersedia di beberapa negara di Eropa, Asia, serta Amerika sehingga ini menunjukan penerimaan yang baik terhadap kendaraan-kendaraan di benua tersebut," ujar Chief Operating Officer PT Sokonindo Automobile, Franz Wang, Rabu (17/5/2023) di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Kehadiran SERES sebagai keluarga baru PT Sokonindo Automobile membuat kini seluruh dealer resmi DFSK juga melayani segala kebutuhan konsumen SERES di masa depan.
Jaringan ini siap memberikan dukungan yang maksimal dalam kepemilikan kendaraan, mulai dari penjualan, perbaikan dan perawatan kendaraan, hingga menyediakan suku cadang resmi.
Selain itu, perusahaan juga sudah siap untuk mengantisipasi pertumbuhan bisnis di masa depan dengan menyiapkan dealer-dealer baru untuk DFSK dan SERES.
Semua diberikan agar konsumen semakin nyaman dan yakin bahwa DFSK dan SERES bisa menjadi solusi mobilitas berkendara yang dibutuhkan sehari-hari.
Baca Juga: Wuling Perkenalkan Dua Mobil Listrik Khusus di PEVS 2023
"Kami sudah memiliki proyeksi menggunakan fasilitas produksi di Cikande, Serang, Banten untuk memproduksi kendaraan-kendaraan berlabel DFSK dan SERES untuk kebutuhan dalam negeri serta ekspor ke berbagai negara. Ini adalah salah satu upaya kami berkontribusi aktif bagi perekonomian Indonesia dan memaksimalkan transfer teknologi bagi industri otomotif nasional," pungkas Franz Wang.
Sebagai informasi, SERES Group merupakan sebuah perusahaan yang berfokus di bidang kendaraan energi terbarukan dengan mengedepankan teknologi cerdas.
Bisnis yang dijalankan berada di koridor kendaraan energi baru dengan inti baterai, motor listrik, dan controller berikut dengan research and development (R&D), manufacturing, penjualan, hingga layanan purna jual.
Berita Terkait
-
Wuling Perkenalkan Dua Mobil Listrik Khusus di PEVS 2023
-
MAB Perkenalkan Mobil Listrik Double Cabin, Sasar Segmen Pertambangan
-
Dulu Dukung Sekarang Menentang Pembelian Mobil Listrik, Anies di Mata Gilbert DPRD DKI: Tidak Mampu Buat Perubahan
-
Indonesia Disebut Jadi Negara ASEAN Pertama yang Produksi Mobil Listrik dan Baterai
-
Dikritik Anies, Anggaran Pengadaan Mobil Listrik PNS Hampir Tembus Rp1 Miliar/Unit
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
5 Mobil Bekas Keluarga 7 Seater Harga Rp50 Jutaan, Irit BBM dan Perawatan Murah
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
5 Motor Matic Bekas 150cc Termurah: Harga Tak Melilit, Mesin Elit
-
BYD M9 MPV Hybrid Penantang Wuling Darion Resmi Meluncur
-
Terpopuler: Daihatsu Bikin Mobil 2-Tak? Kena Cuci Steam Bisa Mogok
-
7 Pilihan Motor Listrik yang Aman Dipakai saat Hujan, Gak Takut Korslet di Jalan
-
Berapa Harga Honda Brio Bekas dari Tahun ke Tahun? Cek Spesifikasi dan Pajak
-
4 Mobil Toyota yang Dikenal Badak dengan Harga di Bawah Rp100 Juta