Suara.com - Selamat Hari Pelanggan Nasional atau Harpelnas yang jatuh pada 4 September, Yamaha memanjakan konsumen dengan beragam aktivitas dan promo di sepanjang September 2023.
Dikutip dari rilis resmi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing sebagaimana diterima Suara.com, konsumen bisa mengunjungi jaringan dealer resmi Yamaha di wilayah Indonesia untuk mendapatkan kejutan istimewa ini.
"Selamat Hari Pelanggan Nasional, kami mengucapkan terima kasih kepada semua konsumen Yamaha yang telah menggunakan dan merasakan keunggulan produk-produk Yamaha. Sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, di Hari Pelanggan Nasional ini kami mengajak konsumen untuk datang ke dealer-dealer resmi Yamaha di berbagai wilayah Indonesia untuk ambil bagian dalam aktivitas dan promo menarik," sambut Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing - Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Dalam rangkaian Hari Pelanggan Nasional ini dilakukan special delivery unit Maxi Yamaha atau Classy Yamaha kepada konsumen terpilih yang membeli unit motor segmen unggulan ini.
Motor diantarkan langsung oleh management Yamaha di area masing-masing. Konsumen juga memperoleh souvenir khusus yang telah disediakan.
Lalu untuk konsumen beruntung yang membeli motor Maxi Yamaha dan Classy Yamaha pada September, juga akan mendapatkan pelayanan dari management Yamaha. Dilengkapi pemberian souvenir khusus sebagai kenang-kenangan tak terlupakan yang disukai konsumen.
"Terima kasih saya ucapkan kepada Yamaha karena sudah mengirimkan motor impian saya All New Nmax 155 Connected di Hari Pelanggan Nasional ini. Kualitas motor ok dan tentunya akan mendukung kegiatan berkendara saya," komentar Anak Agung Rai, konsumen asal Bali yang mendapatkan special delivery All New Nmax 155 Connected.
Selain itu, selama September konsumen bisa menikmati gebyar voucher Yamalube. Kesempatan ini berlaku bagi 1.000 konsumen pertama yang melakukan pembelian oli Yamalube di dealer resmi Yamaha, di mana mereka bisa memperoleh voucher potongan harga hingga Rp 10.000. Konsumen bisa menggunakan kode voucher "PASTIASLI" untuk mendapatkan potongan harga.
Konsumen juga dapat merasakan kegunaan produk terpercaya Yamaha lainnya, seperti CVT kit, sekaligus memperoleh diskon Rp 15.000 pada September ini. Potongan harga berlaku bagi konsumen yang melakukan transaksi minimal Rp 200.000.
Berita Terkait
-
Telkomsel Bagikan Grand Prize SIMPATI HOKI Rayakan Hari Pelanggan Nasional: 13 Unit BYD Dolphin
-
Peringati Hari Pelanggan Nasional, Direksi BRI Sapa Langsung Nasabah di Beberapa Daerah
-
Sambut Hari Pelanggan Nasional, Jangan Lewatkan Berbagai Promo Menarik dari Pegadaian
-
Hari Pelanggan Nasional 2025: Nikmati Promo Spesial BRI, Diskon Sampai 25%
-
Promo Hari Pelanggan Nasional 2025: Ini 5 Diskon Menarik di Restoran dan Kafe Favorit
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele