Suara.com - PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) melalui merek dagang Mobil Lubricants meluncurkan pelumas terbaru khusus mesin 4-Tak yaitu Mobil1 Racing 4T 10W-40 yang terinspirasi dari MotoGP.
Peluncuran pelumas terbaru dari Mobil Lubricants ini turut dihadiri langsung pembalap MotoGP dari Tim Red Bull KTM Factory Racing, yakni Brad Binder dan Jack Miller.
Pelumas Mobil 1 Racing 4T 10W-40 diformulasikan khusus untuk memberikan performa maksimal, serta perlindungan kebersihan bahkan dalam kondisi ekstrim bagi motor premium 4-Tak.
Pelumas mesin motor ini dirancang secara khusus untuk memberikan performa luar biasa di semua cuaca, dan lingkungan berkendara mulai dari ringan hingga berat.
Sri Adinegara selaku Market Development Director PT EMLI mengatakan bahwa pelumas ini dihadirkan untuk para social riders yang ingin merasakan sensasi berkendara dengan performa maksimal di setiap perjalanan.
“Kami mengajak para pecinta otomotif untuk merasakan sendiri inovasi ini. Mobil 1 Racing 4T 10W-40 hadir dengan formula terbaik untuk memberikan tenaga mesin yang konsisten, serta mendukung performa maksimal kendaraan pengguna,” ujar Sri Adinegara, di Jakarta, Rabu (11/10/2023).
Produk Mobil 1 Racing 4T 10W-40 terinspirasi dari kerjasama merek Mobil sebagai Official Lubricants Partner dari Tim Red Bull KTM Factory Racing di kelas MotoGP.
Dimana formulasi yang dihadirkan telah memadukan bahan dasar sintetis performa tinggi dan sistem komponen yang diseimbangkan dengan tepat untuk membantu menjaga kebersihan mesin, dan memberikan perlindungan terhadap keausan pada suhu tinggi, serta memberikan perlindungan efektif terhadap korosi, sehingga memberikan hasil terbaik untuk pelumasan mesin sepeda motor 4-Tak pada sepeda motor performa tinggi, khususnya motor-motor yang memiliki kapasitas mesin diatas 200cc.
Mobil 1 Racing 4T 10W-40 sendiri tersedia dalam kemasan 1 liter dan telah tersedia di bengkel-bengkel rekanan Mobil Lubricants, serta toko eCommerce resmi Mobil Lubricants.
Baca Juga: Tim KTM MotoGP Sapa Penggemar di Jakarta Sebelum Gelar Latihan di Mandalika
Berita Terkait
-
Gaya Maverick Vinales Sapa Penggemar di Indonesia, Boleh Pinjam Seratus?
-
Alex Rins Fokus pada Pemulihan Cedera Demi Balapan di MotoGP Mandalika 2023
-
Brad Binder dan Jack Miller Pede Tatap MotoGP Mandalika 2023
-
Tim KTM MotoGP Sapa Penggemar di Jakarta Sebelum Gelar Latihan di Mandalika
-
Kesampingkan Persiapan, Pebalap Moto2 Ai Ogura Ngaku Fokus Makan Soto Jelang GP Mandalika 2023
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula
-
Daftar Sedan Bekas Paling Bandel Harga 70 Jutaan yang Irit dan Minim Drama Perawatan
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?
-
Uang Rp30 Juta dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Ekonomis dan Irit BBM
-
Tips Menghindari Beli Motor Bekas Kena Banjir Rob, Cek Dulu 5 Bagian Berikut
-
5 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta Pilihan Terbaik 2026, Kuat Nanjak dan Bandel di Jalan Rusak
-
Toyota Gazoo Racing Resmi Berganti Nama Demi Fokus pada Mobil Performa Tinggi
-
AHM Gelar Service Motor Gratis Dukung Pemulihan Bencana di Sumatera
-
Tampil Kalcer di Tongkrongan, Cek Harga Yamaha XSR 155 di Januari 2026