Suara.com - Divisi roda dua PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) rupanya tak ingin terburu-buru untuk memberikan garansi rangka 5 tahun seperti yang dilakukan oleh kompetitor.
Menurut Razwankaizar selaku Section Head Domestic Sales & Digital Marketing 2W PT SIS, sejauh ini phaknya belum memilki rencana untuk memberikan garansi rangka seperti yang diberikan oleh Honda dan Yamaha.
"Kita belum ada sih. Kita belum ada garansi rangka, adanya bodi dan mesin. Bodi setahun, mesin tiga tahun. Rangka nggak lah, kita nggak ngomongin itu," kata Razwan belum lama ini.
Mengenai alasan mengapa Suzuki tak memberikan garansi rangka lima tahun, Razwan tak menjawab lugas. Pada intinya, belum ada pembicaraan mengenai hal tersebut. "Saya belum mau komen," ucapnya.
Diketahui sebelumnya, AHM telah mengumumkan garansi rangka 5 tahun yang berlaku untuk semua jenis model, termasuk jenis sepeda motor skutik, cub, sport, motor listrik, hingga big bike.
Tidak ada batasan kilometer atau jarak tempuh yang diberlakukan oleh AHM terhadap garansi rangka motor.
Selain itu, AHM juga memberikan perpanjangan jarak tempuh pada komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan dan komponen rangka 1 tahun atau 12.000 km.
Jaminan garansi terbaru ini berlaku untuk semua sepeda motor yang diproduksi AHM dan sepeda motor Honda kelas premium.
Sementara itu, bagi konsumen yang sudah menerima sepeda motor sebelum 25 Oktober 2023, AHM mengundang untuk mendatangi bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) terdekat jika ditemukan masalah.
Baca Juga: Daftar Mobil Bekas di Bawah Rp 100 yang Bisa Dipertimbangkan
Sementara itu Yamaha memperpanjang masa garansi rangka dari sebelumnya 1 tahun/12.000 km menjadi 5 tahun/50.000 km.
Perpanjangan masa garansi ini berlaku untuk pembelian semua sepeda motor Yamaha jenis matik sejak 1 Oktober 2023 hingga seterusnya.
Yamaha juga masih memberikan garansi untuk beberapa komponen pada sepeda motor. Komponen-komponen tersebut meliputi komponen body, kelistrikan, dan mesin. Masa garansinya beragam, ada yang hanya 1 tahun, 2 tahun hingga 5 tahun.
Berita Terkait
-
Suzuki Burgman Street 125 EX Berpeluang Dirakit Lokal di Indonesia
-
Resmi Meluncur, Suzuki Burgman Street 125 EX Jadi Penantang Yamaha Lexi
-
Yamaha Aerox 155 Tampil Lebih Sporty di IMOS+ 2023
-
Rilis New Honda Scoopy, PT AHM Berikan Garansi Rangka 5 Tahun
-
AHM Rilis New Honda Scoopy dengan Garansi Rangka 5 Tahun
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga Ternyaman dengan Kabin Luas, Harga Rp70 Jutaan
-
5 Motor Listrik Beratap Terbaik Anti Hujan: Harga di Bawah Rp50 Juta, Nyaman selama Perjalanan
-
Isuzu Festival 2025 Manjakan Pelanggan dengan Paket Ekstra Purna Jual
-
Chery Rayakan Penyerahan 1.000 Unit TIGGO Cross CSH Hybrid Bersama Konsumen
-
Sebanyak 1000 Unit Chery Tiggo Cross CSH Hybrid Diserahkan ke Konsumen
-
5 Jas Hujan Anti Rembes Rp100 Ribuan: Cocok untuk Pekerja dan Anak Muda
-
3 Mobil Keluarga yang Rangkap Jabatan: 80 Jutaan, Tak Cuma Buat Jalan tapi Bisa Jadi Penghasil Cuan
-
Fakta Unik BMW 2002 Hamish Daud: Mobil Klasik Kakek Buyut 3 Series yang Melegenda
-
Restomod Ekstrem Civic Nouva EF9 'AeroFlux' dengan Hand Painting di IDEXII 2025
-
3 Pikap Bekas Alternatif Gran Max: Mulai 50 Jutaan, Cocok Buat Usaha