Suara.com - Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka akan melakukan serangkaian kegiatan kampanye di Bandung, Jawa Barat, pada Selasa (30/1/2024).
Di sela kampanye yang dilakukan hari ini, Gibran terlihat asik berkeliling menggunakan motor gede (Moge) di Kota Kembang.
Menggunakan jaket kulit berwarna hitam, Gibran terlihat memakai Moge bermerek Royal Enfield.
Dari tayangan sejumlah akun sosial media, diduga Gibran menggunakan motor bergaya klasik Royal Enfield Meteor 350.
Motor ini dibekali mesin silinder tunggal 349cc dan berpendingin udara. Di atas kertas, Meteor 350 menghasilkan daya 20,2 dk di 6.100 rpm dan torsi 27 Nm pada 4.000 rpm, pun menghasilkan suara low-down mendengung, yang merupakan karakteristik mendasar dari sebuah cruiser.
Royal Enfield Meteor 350 tersedia dalam tiga varian, yakni Fireball, Stellar dan Supernova. Perbedaannya bisa terlihat dari aksesori yang digunakan, seperti windshield, sandaran jok, serta emblem pada tangki bahan bakarnya.
Harga motor ini di tahun 2024 diperkirakan berada di angka Rp109,8 juta.
Selama berada di Bandung, Gibran mengawali kegiatannya kampanyenya dengan menyantap makan siang di warung makan legendaris Ibu Imas.
Serangkaian rencana kegiatan kampanye tersebut juga diunggah di akun Instagram @gibran_rakabuming.
Baca Juga: Adu Gaya Berkendara Cak Imin vs Mahfud MD, Sama-sama Naik Vespa tapi....
"Perjalanan mencari seblak belum berakhir. Semoga kawan-kawan di Bandung bisa bantu saya hari ini. Sampai ketemu di kota kembang ya kawan," tulis Gibran.
Setelah makan siang, Gibran rencananya akan menghadiri acara Startup Digital Showcase di Fella Bandung. Acara tersebut dijadwalkan berlangsung pukul 13.30 hingga 14.45 WIB.
Putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi tersebut selanjutnya menghadiri acara Hilirisasi UMKM Ekraf di The Hallway Space. Acara tersebut rencananya juga akan dihadiri mantan Gubernur Jawa Barat sekaligus Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran, Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Siap Bikin Toyota Land Cruiser Goyah, Pabrikan Otomotif China Hadirkan SUV Kekar
-
2024, Seven Event Gelar Banyak Pameran Otomotif
-
Menperin Dukung Pengembangan Ekosistem Industri Modifikasi Otomotif
-
Karyawan Di Sektor Otomotif Wajib Waspada di Masa Depan, Ini Sebabnya
-
Dinilai Lebih Menguntungkan, Otomatisasi Industri Otomotif Perlahan Gerus Tenaga Manusia
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele
-
Yamaha Grand Filano Hybrid Tawarkan Performa Hybrid dan Warna Baru untuk Anak Muda
-
Siap-siap Makin Jatuh Cinta, Grand Filano Hybrid Kini Tampil dengan Warna-warna yang Lebih Stylish