Suara.com - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) meluncurkan dua kendaraan terbaru Hino 300 - 136 HDL 6x2 light duty truck pertama dengan konfigurasi 6x2 yang dirancang khusus untuk menjawab kebutuhan pasar Indonesia di GIIAS 2024.
Truk ini menawarkan kapasitas muatan yang lebih besar dan bebas over dimension over loading (ODOL). Memiliki GVW lebih besar yaitu 14 Ton, hadir sebagai solusi untuk angkutan CPO dengan daya angkut lebih besar di jalan yang sempit.
“Komitmen Hino dalam mengembangkan produk dan layanan yaitu tidak hanya tangguh, namun juga hadir sebagai solusi kebutuhan transportasi di Indonesia. Hino selalu berinovasi untuk menciptakan kendaraan yang sesuai dengan bisnis pelanggan di Indonesia,” ujar Takashi Muto, Presiden Direktur HMSI, di ICE BSD, Tangerang, Rabu (17/7/2024).
Unit kedua yang Hino luncurkan adalah Hino 500 FM 280 JD Retarder, medium duty truck. Model terbaru kini telah dilengkapi dengan retarder yaitu sistem pengereman tambahan secara electromagnetic yang mampu memperhambat laju kendaraan di area jalan off road atau medan yang berat untuk meningkatkan keselamatan berkendara.
Total di GIIAS 2024, Hino menghadirkan enam kendaraan. Untuk kateogri bus ada Hino Bus AK 240 dengan aplikasi bodi baru untuk bus besar bermesin depan.
Bus ini menampilkan desain rangka ruang belakang space frame yang memberikan area kargo lebih luas, cocok untuk kebutuhan transportasi. Unit Bus selanjutnya, Hino menampilkan line up bus medium yaitu Hino GB Bus 150 L AT yang dirancang khusus untuk mendukung transportasi perkotaan dengan kenyamanan dan efisiensi tinggi.
Masuk kedalam line up truk terdapat Hino 300 – 136 HD dengan tampilan LED BOX yang merupakan kendaraan multifungsi untuk kebutuhan bisnis. Terakhir Hino menampilkan unit di kelas Heavy Duty Truck yaitu, Hino 700 – ZS 4141 solusi tepat untuk operasi pertambangan dengan medan berat.
Pada momentum GIIAS 2024, Hino juga turut menyerahkan Hino 300 - 136 HDL 6x2 Pertama di Indonesia kepada PT. SMART Tbk.
PT. SMART Tbk menggunakan truk Hino300 - 136 HDL 6x2 untuk mendukung operasional mereka yang memerlukan kendaraan dengan daya angkut lebih besar dan efisiensi tinggi. Truk ini diharapkan dapat memberikan kinerja optimal di medan perkebunan kelapa sawit yang membutuhkan kendaraan dengan stabilitas dan daya tahan tinggi di jalan yang sempit.
Baca Juga: Mitsubishi Luncurkan All New Triton dan All New Pajero Sport di GIIAS 2024
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Apakah Daihatsu Sirion 2015 Layak Dibeli di 2026? Mesin Setangguh Xenia, Harga di Bawah 90 Juta
-
5 Mobil Keluarga 7 Seater Paling Jempolan, Beli di Awal Tahun Lebih Untung
-
5 Mobil Listrik dengan Aura Jeep Rubicon, SUV Gagah ala Off-Road yang Tangguh
-
Bosan dengan Supra? Ini 5 Motor Bebek yang Mesinnya Bandel dan Penuh Gaya
-
Harga Mepet Agya Baru, Performa Rasa Destinator: Intip Harga Wuling Almaz Bekas dan Pajaknya
-
Daihatsu Bego Ini Mobil Apa? Mesin Bandel Mudah Dirawat, Ini Fakta Uniknya
-
Jakarta-Semarang Cuma Butuh Ongkos Listrik 70 Ribu: Intip Fakta Menarik Wuling Cloud EV Bekas
-
Yakin Pilih Veloz Terbaru? Segini Harga Nissan Terra Bekas dan Pajak Tahunannya
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
5 Mobil Bekas 2 Baris di Bawah Rp 100 Juta, Pilihan Pas untuk Keluarga Kecil