Suara.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha NMax Turbo pada Juni lalu. Meski baru beberapa bulan diluncurkan, harga NMax Turbo rupanya sudah naik dari harga saat pertama kali dirilis.
Dari catatan Suara.com, harga NMax Neo sebagai tipe terendah dipasarkan dengan harga Rp 32,7 juta saat pertama kali dliuncurkan.
Namun saat ini NMax Neo sudah mengalami kenaikan harga. Bila melihat laman resmi Yamaha Indonesia, NMax Neo saat ini dibanderol Rp 32,855 juta.
Kenaikan harga Yamaha NMax terbaru juga berlaku untuk varian lain. Untuk NMax Neo S yang sebelumnya Rp 33,7 juta menjadi Rp 33,855 juta.
Sedangkan untuk varian NMax Turbo dari Rp 37,750 juta menjadi Rp 37,905 juta. Untuk NMax Turbo Techmax dari Rp 43,250 juta menjadi Rp 43,405 juta.
Sementara NMax Turbo Techmax Ultimate sebagai varian tertinggi menjadi Rp 45,405 juta. Di mana saat awal peluncuran dibanderol dengan harga Rp 45,250 juta.
Untuk performa, NMax Turbo memiliki tenaga maksimal 11,3 kW atau setara 15.1 Tk pada 8.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm pada 6.500 rpm.
Performa mesin baru pada NMax Turbo didukung fitur Riding Mode yang menawarkan 2 mode berkendara, yaitu T-Mode (Town Commuting) dan juga S-Mode (Sport Touring).
Selain adanya Riding Mode, NMax Turbo punya fitur YECVT yang dapat dioperasikan melalui Y-Shift di setang sebelah kiri.
Di mana fitur Turbo memiliki tiga tingkatan, yakni Low, Medium, dan High yang cocok dioperasikan ketika ingin mendahului kendaraan di depan, melewati tanjakan, ataupun saat berkendara tandem.
Selain itu, Y-Shift juga dapat dipakai untuk melakukan deselerasi kecepatan motor ketika menghadapi jalanan yang menurun dan juga saat masuk tikungan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet
-
Honda Mobilio vs Suzuki Ertiga Bekas Bikin Galau, Mending Mana?
-
Kini Makin Murah! Intip Spesifikasi Lengkap Hyundai i20, Hatchback Lincah Cocok untuk Anak Muda
-
Intip Mobil Bekas Mitsubishi: Tampang Gahar ala SUV, Harga Jauh Lebih Murah dari Honda Brio