Suara.com - Perusahaan ojek online (ojol) banyak menawarkan motor listrik sebagai pilihan transportasi dalam beberapa tahun terakhir.
Namun sayang, tidak sedikit driver ojek online yang ditolak penumpang karena menggunakan motor listrik. Pasalnya motor listrik dinilai lambat dan kurang nyaman saat dipakai berboncengan.
Menanggapi hal ini, Chief Executive Officer Motor Listrik Smoot, Irwan Tjahaja mengatakan, perkembangan teknologi motor listrik sebenarnya sama gadget.
"Kalau bicara 3 tahun lalu atau 2 tahun lalu. Memang motornya banyak yang speknya kurang tinggi. Jadi speed-nya kurang kencang," kata Irwan Tjahaja, di Bekasi, Sabtu (9/11/2024).
Untuk saat ini, lanjut Irwan, spesifikasi motor listrik sudah hampir sama seperti motor bensin.
"Motor kita itu kalau dipakai sudah sangat mirip dengan motor ICE. Untuk nanjak juga sekarang aman-aman saja," kata Irwan.
Smoot sendiri saat ini memiliki dua pilihan motor listrik yang dikhususkan untuk para mitra ojol. Setelah sebelumnya ada Smoot Tempur, saat ini perusahaan hanya menawarkan dua tipe, yakni Zuzu dan Sultan.
Irwan menuturkan, bahwa para pengendara ojol yang hendak memiliki motor listrik Smoot bisa mengangsur sebanyak 400 kali dengan nominal sekitar Rp50 rupiah per hari.
"Kami kasih bukan hanya cicilan, tapi juga layanan purna jual seperti ganti ban dan kampas rem. Ada juga asuransi dan pengecekan gratis sistem kelistrikan," tuturnya.
Baca Juga: Honda Rilis Konsep Motor Listrik Game Changer! Desainnya Unik
Terkait dengan baterai, Irwan menjelaskan bahwa mereka menerapkan sistem sewa berdasarkan jarak dengan harga yang disebut lebih murah dari membeli bensin.
"Misalkan rata-rata menempuh jarak 100 kilometer, kalau motor bensin itu habisnya Rp50 ribu sedangkan pakai motor listrik bisa Rp25 ribu," pungkas Irwan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Terpopuler: 5 Sepeda Listrik yang Kuat Nanjak, Pilihan Motor Bebek 150cc Terkencang
-
4 MPV Bekas Alternatif Avanza di Bawah Rp90 Juta yang Kuat Nanjak dan Irit Biaya Perawatan
-
Tekanan Fiskal Semakin Berat, Kemenperin Tak Lagi Ngotot Minta Insentif Otomotif
-
Motor Apa Saja yang Boros Bensin? Kenali Penyebab dan Daftar Modelnya
-
Tembus 250 Ribu Unit, Penjualan Xiaomi SU7 Ungguli Tesla Model 3 Sepanjang 2025
-
Suzuki Jawab Rencana Peluncuran Motor Listrik di Indonesia
-
Adu Mobil Seharga NMax tapi Muat 8 Penumpang: Pilih Mitsubishi Maven atau Suzuki APV?
-
5 Motor Bebek 150cc Terkencang di Pasaran, Segini Beda Harga Baru vs Bekas
-
Baterai Solid-State: Evolusi Sempurna untuk Motor Listrik atau Masih Penuh Celah?
-
Apakah Aman Beli Motor Bekas Tarikan Leasing? Ini Penjelasannya agar Tak Keliru