Suara.com - Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza meminta perusahaan otomotif asal China, Chery meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri atau TKDN produk-produknya dengan membangun pabriknya sendiri di Indonesia.
Saat ini Chery merakit mobil-mobilnya di fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor (HIM), dengan kapasitas produksi mencapai 10.000 unit per tahun. Kerja sama dengan PT HMI dimulai sejak 2022.
"Untuk saat ini, TKDN Chery memang sudah di angka 40 persen. Namun, saya yakin ke depannya, Chery masih bisa meningkatkan TKDN sampai 60 persen," kata Faisol saat mengunjungi pabrik tempat perakitan mobil-mobil Chery di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (7/1/2025).
Lebih lanjut Faisol bilang, dengan mendirikan pabrik sendiri Chery bisa meningkatkan kapasitas produksinya di Indonesia dan mulai mengekspor kendaraanya ke negara lain di luar Asia Tenggara.
"Dengan pabrik mandiri, Chery tidak hanya mampu meningkatkan kapasitas produksi dan memperluas ekspansi pasar ekspornya ke luar ASEAN, tetapi juga membuka lapangan pekerjaan baru di Indonesia, dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional," ujar Faisol.
Lebih lanjut, dikatakan dia, mobil Chery yang dibuat di Indonesia bisa bersaing di pasar global, serta meyakini industri otomotif secara umum akan mengalami peningkatan melalui dorongan insentif.
"Pada prinsipnya pemerintah mendorong agar industri otomotif terus mengalami peningkatan, baik melalui regulasi maupun insentif. Termasuk, insentif PPN DTP dan PPnBM DTP yang di antaranya diperuntukkan bagi mobil listrik," katanya.
Kerja sama PT Chery Motor Indonesia dan PT HIM siap meluncurkan berbagai varian kendaraan tahun ini, antara lain TIGGO Cross, OMODA 5 MY, TIGGO 7 PHEV, OMODO E5 Modification, iCAR 03, TIGGO 8 PHEV, TIGGO 9 PHEV, dan TIGGO 8 Plus.
Baca Juga: Chery Beri Sinyal Hadirkan Produk Hybrid di Awal Tahun
Berita Terkait
-
Kemenperin Beri Bocoran Chery Tiggo 7 Hybrid akan Masuk Indonesia Tahun Ini
-
Tinjau Fasilitas Produksi, Wamenperin Singgung Pembangunan Pabrik Chery di Indonesia
-
Chery Resmikan Dealer Mobil Terbesar di Indonesia, Perluas Jangkauan Area Jawa Timur
-
Chery J6: SUV Listrik Tangguh Siap Taklukkan Jalanan Pontianak
-
Kemenperin: Insentif Mobil Hybrid Hanya untuk 1 Tahun
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
MPV Bekas Murah Nyaman dan Berkelas: Mending Mitsubishi Grandis, Honda Odyssey, atau Toyota Previa?
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!