Suara.com - Firma riset Counterpoint memprediksi bahwa BYD akan untuk pertama kalinya mengalahkan Tesla di pasar mobil listrik murni pada tahun 2025 ini. BYD diperkirakan akan meraup 15,7 persen pasar mobil listrik dunia.
Keberhasilan BYD itu, demikian dijelaskan Counterpoint seperti dilansir dari CNEVPost, berkat investasi besar di bidang riset serta inovasi dan sokongan dari Beijing.
Di bidang inovasi, terobosan charger ultra fast 1000 kW dari BYD disebut sebagai salah satu contoh yang akan membawa raksasa otomotif asal Tiongkok itu menguasai pasar lebih besar tahun ini.
Dengan charger anyar itu, BYD mengeklaim bisa mengisi baterai mobil-mobilnya hanya dalam waktu 5 menit - setara dengan waktu yang diperlukan untuk mengisi bensin pada mobil berbahan bakar minyak.
Sementara Tesla kini sedang menghadapi banyak masalah. Salah satunya adalah aktivitas politik Elon Musk, pendiri dan bos Tesla, yang membuat para konsumen antipati.
Dukungan dan kedekatan Musk dengan Presiden Donald Trump membuat Tesla dijauhi di Kanada, Eropa, China bahkan di Amerika Serikat sendiri.
"Data-data kami di awal 2025 sudah menunjukkan penurunan penjualan Tesla di Amerika Serikat dan Eropa," terang Counterpoint.
Sementara itu ketegangan geopolitik, termasuk perseteruan dagang antara Amerika Serikat dan China, juga membuat rantai pasok Tesla terganggu
Faktor-faktor ini, berbarengan dengan tersendatnya peluncuran model baru serta semakin ketatnya persaingan, membuat performa Tesla menurun di 2025.
Baca Juga: Bukan Tesla atau Toyota, Ternyata Model Sedan Ini yang Paling Banyak Dicari
"Elon Musk seperti mencetak gol bunuh diri ke gawang Tesla dan kita akan melihat dampaknya pada penurunan penjualan perusahaan di Q1 2025," terang Liz Lee dari Counterpoint.
Masalah yang dihadapi Tesla ini menjadi peluang bagi BYD, bukan saja di pasar dalam negeri tetapi juga di pentas global. BYD sendiri kini sedang agresif memperluas pasarnya termasuk di Eropa, Amerika Selatan, Timur Tengah, Asia Tenggara dan Afrika.
Penjualan Tesla pada Kuartal Pertama 2025 hanya mencapai 336.681 unit, jauh di bawah ekspektasi Wall Street yang memperkirakan penjualan mencapai 390.343 unit.
Angka itu juga turun 12,9 persen dari penjualan mobil Tesla di Kuartal I 2024 lalu, ketika penjualan perusahaan mencapai 386.810 unit. Penjualan Tesla juga turun 32,06 persen dari Kuartal IV 2024 lalu.
Faktanya ini adalah penjualan teredah Tesla sejak Kuartal II 2022 silam.
Raja di Kuartal I
Berita Terkait
-
BYD Jual Hampir 1 Juta Unit Mobil di Q1 2025, Hybrid Semakin Populer
-
Kia PV5 Disulap Jadi Kantor Berjalan Lewat Kolaborasi dengan LG
-
Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
-
3 Mahasiswi Tewas Terbakar di Mobil Listrik Xiaomi SU7: Ini Kronologi dan Tanggapan Perusahaan
-
BYD Mendobrak Dominasi Tesla di Panggung Mobil Listrik Global, Raja Baru Telah Lahir
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
- 5 Pilihan HP Murah dan Awet Dipakai Lama, Harganya Mulai Rp1 Jutaan
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
Terkini
-
10 Perbedaan Motor 2 Tak dan 4 Tak yang Wajib Kamu Ketahui
-
Siap Jegal BeAT, Rumor Yamaha Mio Terbaru Bakal Berubah Total: Desain Lebih Sporty ala Aerox?
-
6 Cara Ampuh Merawat Jok Mobil agar Tidak Bau Keringat dan Tetap Segar
-
Muat Banyak dan Murah Meriah, Ini 3 Pilihan MPV Bekas di Bawah Rp50 Juta Kondisi Siap Pakai
-
Banderol Vario dan Scoopy Selisih Tipis Bikin Bimang, Simak Daftar Harga Motor Honda 2026
-
Praktis dan Anti Calo, Bayar Pajak di Indomaret Apakah Bisa Langsung Cetak STNK? Simak Faktanya
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Kuat Naik Tanjakan, Tangguh di Daerah Perbukitan
-
Mendunia, Spesifikasi Pesawat 'Buatan Indonesia' yang Dipakai AS dalam Operasi Senyap di Venezuela
-
Naksir Aerox? Tengok Dulu Harga Motor Yamaha 2026
-
Cek Harga Honda BeAT Terbaru Januari 2026, Iritnya Tembus 60 Km/Liter