Suara.com - Mobil listrik BYD Seal dilaporkan terbakar dan bahkan mengeluarkan bunyi ledakan saat sedang diparkir di dalam garasi di daerah Palmerah, Jakarta Barat pada Selasa pagi tadi (13/5/2025)
Belum diketahui penyebab pasti incident tersebut, tetapi pihak BYD Indonesia menegaskan sedang melakukan investigasi terhadap peristiwa itu.
Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat sendiri menduga BYD Seal terbakar akibat masalah pada baterai.
Asap dan suara ledakan
Dilaporkan oleh Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin, kebakaran BYD Seal terjadi di Jalan Katalis, Kota Bambu Utara, Palmerah, Jakarta Barat pada Selasa (13/5/2025) sekitar pukul 04.18 WIB dini hari.
Ketika itu muncul asap hitam tebal dan api, demikian dituturkan Syarifudin seperti dilansir dari kantor berita Antara.
"Mobil di garasi rumah tidak terpakai selama 3 hari tiba – tiba mengeluarkan asap. Diduga karena fenomena listrik pada baterai mobil listrik," terang Syarifudin.
Tidak hanya asap dan api, pemilik mobil BYD Seal itu juga mengaku kepada pemadam kebakaran bahwa terdengar adanya ledakan dari mobil listrik tersebut.
"Terdengar ledakan, kemudian pemilik melapor dengan menelpon ke Sektor Kembangan dan langsung ditindaklanjuti petugas," ujar dia.
Baca Juga: Hadir Versi Terbaru, Harga BYD Seal Jadi Lebih Murah
Untuk memadamkan api yang muncul dari mobil listrik itu, pihak pemadam kebakaran harus menerjunkan sebanyak 6 unit kendaraan pemadam dengan 30 petuga pemadam.
BYD Indonesia Investigasi
Head of Marketing, PR & Government Relations BYD Indonesia, Luther Panjaitan - yang dihubungi di Jakarta, Selasa malam (13/5/2025) mengatakan pihaknya sedang menginvestigasi insiden yang terkait BYD Seal itu.
Ia menerangkan divisi layanan purnajual BYD Indonesia sudah mengambil unit BYD Seal yang bermasalah tersebut untuk diteliti.
"Saat ini tim aftersales BYD sedang melakukan investigasi menyeluruh agar dapat melakukan indentifikasi permasalahan secara rinci dan menemukan penyebab dari masalah tersebut," terang Luther di Jakarta.
BYD, demikian terang Luther, meminta maaf atas terjadinya insiden tersebut sembari bersyukur tidak ada korban jiwa yang jatuh dalam peristiwa pada dini hari tadi itu.
Berita Terkait
-
Pesona Mobil Bekas BYD Seal: Lebih Murah dari Corolla Altis dan Fortuner Baru, Fiturnya Bikin Naksir
-
Mobil Listrik China Mulai Berhasil Raih Penghargaan di Jepang, Toyota dan Honda Pantang Anggap Sepele
-
Sealion 7 Bakal Gerus Pasar Seal? Ini Kata BYD Indonesia
-
Fitur BYD Sealion 7 yang Setara BYD Seal, Permudah Koreksi Mobil saat Terjadi Selip
-
Dua Varian BYD Seal di Indonesia: Performance vs Premium, Pilih Mana?
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
5 MPV Bekas di Bawah Rp90 Juta, Desain Mewah dan Jarang Rewel untuk Keluarga
-
Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM
-
Bosan ama Hilux? Intip Nissan Navara Bekas: Harga, Spesifikasi, Konsumsi BBM, dan Pajak Tahunan
-
5 Mobil Kecil Bekas Irit BBM untuk Anak Muda: Bodi Mungil dan Gesit di Perkotaan
-
5 Motor Matic Terbaik untuk Orang Gendut, Jok Lebar Suspensi Mantap
-
Uang Rp5 Juta Bisa Beli Honda Supra X Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
Naksir Kawasaki Meguro 230 Bekas, Butuh Berapa Duit? Begini Spesifikasi dan Konsumsi BBM