Unit bekasnya masih mudah dijumpai, terutama di showroom dan platform jual beli mobil di kota besar.
Jazz juga dikenal memiliki kabin yang fleksibel, cocok untuk mengangkut barang maupun penumpang. Walau produksinya telah dihentikan, Jazz tetap jadi incaran karena tampilannya modern dan mesinnya terkenal awet.
5. Toyota Avanza
Saking banyaknya masyarakat Indonesia yang menggunakannya, Avanza mendapat julukan sebagai "mobil sejuta umat". Mobil ini banyak dipilih untuk berbagai keperluan, mulai dari kendaraan pribadi, mobil keluarga, hingga usaha.
Unit Avanza dari tahun 2012 sampai 2014 masih tersedia luas di pasaran dengan harga di bawah Rp150 juta. Meskipun sudah lebih dari 10 tahun, Avanza tetap populer karena daya tahannya yang luar biasa.
Tak hanya itu, Avanza juga dikenal sebagai mobil yang perawatannya mudah dan suku cadangnya melimpah, sehingga tetap jadi favorit di pasar mobil bekas.
6. Daihatsu Xenia
Xenia sering dijuluki sebagai saudara kembar dari Toyota Avanza karena desain dan spesifikasinya yang sangat mirip. Mobil ini menjadi alternatif bagi Anda yang ingin membeli Avanza dengan harga sedikit lebih terjangkau.
Xenia produksi 2012 hingga 2014 masih banyak dijual di bursa mobil bekas. Walaupun bukan model terbaru, mobil ini tetap tangguh untuk dipakai sehari-hari.
Dikenal tahan banting, mobil ini kerap dijadikan armada bisnis seperti rental maupun ojek online. Tak heran jika MPV ini menjadi incaran bagi yang mencari kendaraan yang kuat namun tetap irit.
7. Nissan March
Nissan March punya desain compact, cocok untuk Anda yang sering berkendara di jalanan sempit atau padat karena manuvernya cukup lincah.
Baca Juga: Gaji Rp5 Juta Bisa Punya Mobil! Ini Dia Daftar Rekomendasi Mobil Bekas Murah Terbaik
March bekas keluaran tahun 2012 hingga 2014 kini dijual dengan harga yang cukup bersahabat, bahkan lebih murah dibanding kompetitornya di segmen hatchback. Dengan dana Rp150 juta, Anda sudah bisa membawa pulang mobil ini.
Meskipun tergolong mobil dengan usia dengan lebih dari satu dekade, Nissan March masih dianggap sebagai mobil yang tangguh dan hemat konsumsi bahan bakar.
Itulah 7 rekomendasi mobil bekas dengan budget Rp150 juta. Semoga informasi di atas bermanfaat.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Yakin Pilih Veloz Terbaru? Segini Harga Nissan Terra Bekas dan Pajak Tahunannya
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
5 Mobil Bekas 2 Baris di Bawah Rp 100 Juta, Pilihan Pas untuk Keluarga Kecil
-
5 Motor Matic yang Kuat di Tanjakan Curam, Tenaga Gak Loyo!
-
26 Merek Mobil Bekas Terbaik 2025 Awet 10 Tahun & Jarang Masuk Bengkel
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
5 MPV Bekas di Bawah Rp90 Juta, Desain Mewah dan Jarang Rewel untuk Keluarga
-
Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM