Suara.com - Minat masyarakat terhadap mobil hatchback alias city car seakan-akan tak pernah hilang.
Bahkan, masyarakat rela untuk membeli city car bekas untuk harga yang lebih murah dan menekan pengeluaran untuk membeli mobil baru.
Mobil bekas dengan kategori city car ternyata terbilang awet, kendati sudah melewati tahun demi tahun sejak pertama kali keluar dan diproduksi.
Seiring berjalannya waktu, mobil city car bekas akhirnya mengalami turun harga hingga mencapai angka Rp50 jutaan.
Keawetan mobil bekas ternyata harus dijaga. Adapun sebelum membeli mobil bekas terutama kelas city car, berikut beberapa tips cara merawatnya.
Harus selalu rutin pengecekan pada komponen
Pemilik mobil bekas harus selalu rajin memeriksa komponen yang kualitas dan kinerjanya menurun seiring berjalannya waktu.
Periksa komponen secara rutin sesuai waktu yang berkala.
Komponen seperti timing belt pada beberapa model juga harus diganti sesuai jadwal yang direkomendasikan mekanik.
Mobil yang masih memakai karburator harus harus dibersihkan secara berkala agar mesin tak sulit dinyalakan.
Baca Juga: Naik Kelas dari LCGC, Ini 5 Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta yang Jauh Lebih Nyaman dan Bertenaga
Ganti oli dan air radiator juga harus dilakukan secara rutin agar mobil bisa berjalan dengan sempurna.
Setelah mengetahui strategi merawat mobil bekas, mari intip beberapa mobil hatchback bekas dengan harga Rp50 jutaan yang masih laku keras di pasaran.
Suzuki Karimun kotak
Pertama ada mobil 'kotak', Suzuki Karimun yang punya desain unik sebagai city car.
Konsep kotak dari mobil Karimun menyesuaikan dengan tren mobil di Jepang pada waktu ia awal dirilis.
Bentuk tersebut ternyata memberikan keleluasaan bagi pengemudi untuk membawa barang maupun penumpang ekstra.
Bentuknya yang kompak juga membuatnya makin gesit di kota sehingga cocok untuk menyandang titel city car.
Mesin Karimun generasi lama sudah mengusung spesifikasi bensin 4-silinder berkapasitas 970 cc, yaitu mesin F10A dengan karburator.
Adapun hingga kini, komponen mesin tersebut masih banyak ditemukan sehingga perawatannya sangat mudah.
Karimun Kotak bisa dibeli bekas dengan harga sekitar Rp56 juta.
Kia Picanto
Kia Picanto juga menjadi salah satu wujud tren mobil kotak di era pertengahan 2000-an.
Mobil kotak ini memberikan performa yang gesit dengan mesinnya yang sudah modern pada masa itu.
Interior dari mobil ini juga sangat lapang dan memberikan ruang yang memadai bagi penumpang dan barang bawaan.
Mesin Kia Picanto mengusung spesifikasi 1.2 Liter DOHC Dual CVVT yang sudah modern.
Harga dari Kia Picanto bekas sekitar Rp50 juta hingga Rp70 juta.
Mitsubishi Mirage
Ada juga Mitsubishi Mirage yang bentuknya elegan dan mungil.
Namun, jangan terkecoh dengan bentuknya yang kecil dan mungil dan langsung menyimpulkan bahwa mobil ini lemah.
Faktanya, Mitsubishi Mirage ditenagai oleh mesin 1.2 liter, 3 silinder, dengan teknologi DOHC MIVEC yang kencang dan tangguh.
Harganya juga ramah di kantong, yakni sekitar Rp50 juta hingga Rp80 jutaan.
Toyota Starlet
Tahun 1990-an merupakan era munculnya city car modern yang menjadi cikal bakal mobil hatchback kekinian.
Salah satu mobil city car yang berkembang pada era itu yakni Toyota Starlet yang bentuknya kompak dan mungil.
Uniknya meskipun tubuhnya kecil, mesinnya sangat gahar dan kuat untuk berkelana di perkotaan sebagai mobil sehari-hari.
Mesinnya mengusung beberapa opsi. Opsi paling standar yakni 1.0 liter (1E, 2K), dengan spesifikasi mesin 1000cc, 4 silinder, SOHC, 12 katup, dan dilengkapi sistem karburator.
Harga Starlet bekas yakni mulai dari Rp19 jutaan.
Hyundai Atoz
Terakhir, ada Hyundai Atoz yang ukurannya sangat kompak untuk penggunaan berkendara di padatnya lalu lintas kota.
Mobil ini juga gesit berkat mesin G4HC 1.0L SOHC 4 silinder segaris 12 katup yang menghasilkan tenaga 57 PS dan torsi 82 Nm.
Harga bekas untuk mobil ini adalah Rp23 juta sampai Rp45 juta tergantung kondisi.
Kontributor : Armand Ilham
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Honda Rilis 3 Motor Baru yang Bisa Dikendarai Pakai SIM Mobil, Serius?
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga Innova di Bawah Rp100 Juta, Irit dan Murah Perawatan
-
7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
-
5 Rekomendasi Motor Matic untuk Touring Jarak Jauh dengan Jok Ekstra Nyaman
-
7 Rekomendasi Mobil Murah Desain Timeless untuk Keluarga Kecil, Mulai Rp50 Jutaan
-
Fakta Menarik di Balik Lesunya Minat Konsumen Beli Mobil Baru di Pameran Otomotif
-
Dashcam Mobil Sekarang Bisa Akses Video dan Lacak Lokasi Jarak Jauh
-
MPMRent Kantongi Sertifikasi ISO Perkuat Komitmen sebagai Penyedia Layanan Rental Kendaraan
-
Tak Semua Mobil Toyota Bisa Gunakan Etanol, Ini yang Harus Diperhatikan
-
5 Mobil Keluarga Bekas untuk Segala Medan: SUV-MPV Harga Mulai Rp45 Jutaan