Suara.com - Astra Credit Companies (ACC), grup perusahaan pembiayaan dari Astra Financial, secara resmi memperkenalkan produk pembiayaan baru bernama ACC Danaku. Peluncuran ini dilakukan di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 yang berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.
ACC Danaku hadir sebagai solusi finansial yang fleksibel untuk berbagai kebutuhan masyarakat, mulai dari biaya pernikahan, renovasi rumah, pendidikan, liburan, hingga investasi emas.
Chief Executive Officer Astra Credit Companies (ACC) Hendry Christian Wong mengatakan bahwa kehadiran produk baru ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan kehidupan yang lebih baik.
“ACC memahami bahwa setiap individu memiliki kebutuhan unik dan impian yang besar. Untuk itu kami memperkenalkan ACC Danaku, fasilitas dana tunai yang dapat memenuhi segala kebutuhan masyarakat,” ujar Hendry, Rabu (30 Juli 2025).
Produk ini menawarkan fasilitas dana tunai dengan jaminan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). Salah satu keunggulannya adalah menerima jaminan BPKB mobil dengan usia hingga 20 tahun, dengan proses pencairan dana yang cepat dalam satu hari setelah dokumen dinyatakan lengkap. ACC Danaku menawarkan pencairan hingga 85% dari harga mobil dengan suku bunga kompetitif mulai dari 0,69% per bulan, yang disesuaikan dengan kondisi mobil.
Selain pembiayaan multiguna, ACC Danaku juga menghadirkan produk pembiayaan emas melalui kerja sama dengan PT Hartadinata Abadi Tbk. Solusi ini ditujukan bagi masyarakat yang ingin berinvestasi emas secara mudah dan terjangkau.
ACC menawarkan bunga menarik mulai dari 0,7% flat per bulan dengan tenor cicilan mulai dari 6 bulan. Emas batangan akan dikirim langsung ke alamat pelanggan maksimal delapan hari kerja setelah kontrak ditandatangani.
“Kami berharap dengan ACC Danaku, masyarakat dapat meraih mimpi, mewujudkan keinginan, dan kebutuhan dengan lebih aman dan nyaman sehingga dapat meningkatkan kehidupan yang lebih baik sesuai dengan misi ACC To Promote Credit for A Better Living”, kata Hendry.
Selama GIIAS 2025 berlangsung dari 24 Juli hingga 3 Agustus, pengunjung bisa menemukan booth ACC Danaku di area outdoor pameran. Tersedia promo khusus berupa Paket Mobil Impian, di mana pengajuan yang disetujui akan mendapatkan cashback AstraPay senilai satu juta rupiah.
Baca Juga: Tips Tukar Tambah Mobil Bekas di GIIAS 2025 Agar Harga Tetap Tinggi
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Berakhirnya Insentif Mobil Listrik Dorong Pabrikan Segera Lakukan Produksi Dalam Negeri
-
Kapan Waktunya Ganti Karet Wiper? Ini Pertanda Waktunya Cari Baru
-
Motor Legendaris Suzuki Ini Kembali Jadi Primadona di Tahun 2025
-
Harga Beda Tipis, Mending BYD Atto 1 Baru atau Hyundai Ioniq 2019 Bekas?
-
5 Pilihan Mobil Sedan Toyota Bekas Rp30 Jutaan Masih Layak Pakai
-
Begini Cara Cek Pajak Kendaraan, Awal Tahun Siap-Siap Bayar
-
Diam-Diam Harga Chery J6T Sudah Naik Rp 20 Juta Setelah Insentif Mobil Listrik Berakhir
-
Kenapa Oli Mesin Mobil Mendadak Berwarna Seperti Kopi Susu?
-
Sepeda Listrik Perlu Dicas Setiap Hari? Ini 5 Pilihan yang Baterainya Awet
-
Kabin Nyaman 5 Orang, Bensin Super Irit: Pesona Mobil Bekas Honda Seharga Matic Premium