Suara.com - Suasana di Kabupaten Pati memanas hari ini, Rabu (13/8/2025), saat aksi unjuk rasa yang menuntut mundurnya Bupati Pati, Sudewo, berakhir ricuh.
Puncak kerusuhan terjadi ketika massa membakar satu unit mobil dinas polisi yang diduga kuat adalah sebuah Daihatsu Xenia generasi pertama, bila dilihat dari bodi belakang mobil.
Kronologi Kericuhan di Pati
Unjuk rasa yang terpusat di depan kompleks Kantor Bupati dan DPRD Pati ini mulai memanas sekitar tengah hari. Massa yang mencoba merangsek masuk terlibat aksi saling dorong dengan aparat keamanan.
Situasi semakin tak terkendali ketika massa mulai melempari petugas dengan botol air mineral, yang kemudian dibalas dengan tembakan gas air mata dan meriam air oleh polisi.
Di tengah kekacauan, sebagian massa bergerak ke sisi timur alun-alun, meluapkan amarah pada sebuah mobil dinas provos. Mobil tersebut tak hanya dirusak, tetapi juga dibalikkan sebelum akhirnya dibakar hingga hangus di tengah jalan.
Insiden tersebut membuat publik penasaran perihal jenis dan merek mobil polisi yang terbakar.
Spefisikasi Mobil Provos yang Dibakar Demonstran
Dilihat dari bodi sekaligus bagian belakang mobil provos yang terbakar di Pati, terdapat logo 'D' pada bawah kaca yang mirip dengan logo pada Daihatsu Xenia generasi pertama.
Baca Juga: Bupati Sudewo Tolak Mundur, Jadi Apa yang Membuatnya Bisa Lengser?
Mobil tersebut memang pernah populer sebagai kendaraan dinas, termasuk untuk unit provos polisi.
Xenia generasi awal, yang diproduksi dari tahun 2003 hingga 2011, dikenal sebagai mobil yang irit dan andal pada masanya. Model ini hadir dalam beberapa varian, seperti Mi dan Li yang bermesin 1.000 cc, serta varian Xi yang lebih bertenaga dengan mesin 1.300 cc.
Mobil Polisi Habis Terbakar
Walaupun memiliki spesifikasi di atas, setiap kendaraan akan hancur jika sengaja dibakar.
Kebakaran yang disebabkan oleh faktor eksternal seperti dalam aksi demonstrasi akan menyebabkan kerusakan total pada seluruh komponen mobil, mulai dari bodi eksterior, sasis, interior, hingga kompartemen mesin yang berisi cairan mudah terbakar seperti bensin dan oli.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM