- Toyota dan Mazda Lakukan Kolaborasi
- Ekosistem Baterai Mobil Listrik
- Daur Ulang Baterai Mobil Listrik
Suara.com - Dua raksasa otomotif Jepang, Toyota Motor Corporation dan Mazda Motor Corporation, mengumumkan kolaborasi strategis untuk melakukan uji coba lapangan sistem penyimpanan energi atau Energy Storage System (ESS). Inovasi ini menjadi langkah besar dalam upaya mengurangi polusi dan mempercepat pencapaian target bebas emisi karbon di masa depan.
Uji coba berskala besar ini dipusatkan di pabrik Mazda di Hiroshima, Jepang. Tujuannya adalah untuk membangun sebuah ekosistem baterai mobil listrik (EV) yang efisien dan berkelanjutan, dengan memanfaatkan kembali baterai-baterai yang sudah tidak lagi optimal untuk kendaraan.
“Kedua perusahaan akan terus menghadapi tantangan industri dengan pendekatan multi-jalur untuk mencapai netralitas karbon sekaligus meningkatkan daya saing industri otomotif,” ujar Toyota dalam pernyataannya, dilansir dari Just Auto, Selasa (26 Agustus 2025).
Fokus utama dari uji coba ini adalah untuk mengukur secara akurat tingkat stabilitas, kualitas, dan efisiensi dari proses pengisian serta pengosongan energi pada sistem ESS. Ke depannya, Toyota dan Mazda berambisi memanfaatkan ESS ini untuk menyeimbangkan pasokan dan permintaan daya dari sumber energi terbarukan, yang seringkali tidak stabil karena bergantung pada cuaca dan waktu.
Inisiatif ini sejalan dengan agenda besar yang tengah dibahas oleh Asosiasi Produsen Otomotif Jepang (JAMA). Pembangunan ekosistem baterai dianggap sebagai salah satu isu krusial untuk mendukung keberlanjutan pemakaian ulang baterai, menjaga pasokan sumber daya penting, serta memperkuat rantai pasok industri otomotif secara keseluruhan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet