Suara.com - McLaren Racing secara resmi mengumumkan kerjasama dengan produsen pelumas premium berkinerja tinggi dan berstandar global, Motul.
Brand pelumas asal Prancis tersebut akan menjadi pemasok resmi pelumas transmisi berkinerja tinggi untuk tim McLaren Formula 1 mulai musim 2026 dan seterusnya.
Nick Martin, Co-Chief Commercial Officer McLaren Racing, mengatakan, Motul merupakan merek yang telah dipercaya secara global dan memiliki komitmen yang sama dengan Tim McLaren Formula 1 dalam menghadirkan standar performa teknis tertinggi.
Dengan inovasi sebagai pilar inti dari kedua brand, Motul dan McLaren menyambut era baru dan melanjutkan warisan mereka masing-masing di dunia otomotif dan motorsport.
“Kami sangat senang menyambut Motul ke dalam Tim McLaren Formula 1. Motul memiliki sejarah panjang dalam hal inovasi dan keunggulan teknis, kualitas yang mencerminkan warisan kami sendiri. Kami menantikan kerja sama yang menarik dalam kemitraan ini," ujar Nick Martin, Selasa (16 September 2025).
Lebih lanjut, Andreea Culcea, Chief Brand and Communications Officer Motul menyambut antusias kolaborasi dengan McLaren F1. Menurutnya, ini menjadi momen kembalinya Motul ke ajang Formula 1.
“Kerja sama ini menandai kembalinya Motul ke dunia Formula 1, ajang di mana kami telah mencatat sejumlah momen paling mendebarkan dalam sejarah kami. Ini adalah kesempatan luar biasa untuk menggabungkan keahlian kami masing-masing dalam mengejar performa dan inovasi. Kami sangat bangga karena produk pelumas kami turut berkontribusi pada performa luar biasa dari salah satu tim balap paling bergengsi di dunia," terang Andreea Culcea.
Sementara itu, kolaborasi Motul dengan McLaren F1 juga disambut baik oleh Motul Indonesia. Managing Director PT Motul Indonesia Energy (MIE), Welmart Purba meyakini bahwa kolaborasi ini akan membawa dampak positif terhadap perkembangan Motul di pasar domestik.
"Kolaborasi Motul dengan tim legendaris McLaren F1 tidak hanya berdampak secara global, tetapi juga memperkuat brand awareness di Indonesia, serta mendorong semangat otomotif dan motorsport tanah air. Kolaborasi ini menjadi tonggak penting era baru Motul di balapan jet darat Formula 1," pungkas Welmart.
Baca Juga: Bujet Rp10 Juta? Ini 5 Motor Bekas yang Nggak Cuma Murah, tapi Juga Bandel!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Kebiasaan yang Bikin CVT Motor Matic Cepat Rusak, Awas Putus di Jalan
-
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
-
5 Sedan Elegan Murah Menawan Harga Rp150 Jutaan Cocok untuk Karyawan Biar Makin Rupawan
-
Mimpi Mobil Murah Buyar? Ini Alasan Harga LCGC Kini Tembus Rp200 Juta
-
Bosan Mobil Jepang? Ini 9 Mobil Eropa dan Amerika Bekas Mulai 80 Jutaan, Produksi 2015 ke Atas!
-
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
-
5 Bedanya Sleeper Bus vs Eksekutif, Modal Rp100 Ribuan Lebih Worth It Mana?
-
5 Rekomendasi Motor Matic yang Enak Buat Touring dan Irit Bahan Bakar
-
5 Jenis Pelat Nomor Kendaraan Listrik, Apa Bedanya Lis Biru pada Pelat Putih dan Hijau?
-
5 Mobil Keluarga Kecil dengan Harga Rp100 Jutaan, Cocok buat Keluarga Baru