Suara.com - Perkembangan dan dinamika dunia otomotif terus terjadi, dan minat masyarakat juga terus bergeser. Belakangan, masyarakat mulai banyak melirik motor retro, seperti Yamaha XSR 155 yang dipasarkan secara luas. Untuk tahu lebih jauh, mari cermati spesifikasi dan harga Yamaha XSR 155 bekas dari tahun ke tahun sejak awal kemunculannya.
Sebenarnya jika ditelusuri, Yamaha XSR sendiri awalnya muncul dengan kapasitas mesin yang sangat besar, tidak pada 155 cc. Model ini pertama dideteksi dirilis pada 2016 lalu, dengan model mesin tiga silinder segaris 847 cc yang gahar.
Namun untuk memperluas pasar dan menggaet masyarakat luas, Yamaha kemudian merilis model 155 cc yang lebih populer, lebih affordable, dan berhasil menggaet banyak orang.
Sekilas Spesifikasi Motor Yamaha XSR 155
Sebenarnya jika dicermati dari tahun ke tahun, seri Yamaha XSR 155 yang pertama kali keluar hingga yang terbaru tidak mengalami perubahan besar. Mesin yang digunakan adalah model 155 cc SOHC 4 katup dengan pendingin cairan, VVA, injeksi.
Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimal 19,3 PS pada 10.000 RPM, dan torsi sebesar 14,7 Nm pada 8,500 RPM. Motor ini menggunakan sistem transmisi 6-percepatan manual dengan Assist & Slipper Clutch.
Kemudian untuk urusan suspensi, bagian depan menggunakan model Inverted Upside-Down, sedangkan bagian belakang menggunakan model Monoshock dengan link system yang solid, membuat kenyamanan maksimal pada setiap kali Anda berkendara.
Perubahan terjadi pada fitur konektivitas aplikasi di model terbaru, dan penambahan warna baru yang dilakukan secara berkala untuk mengikuti perkembangan tren dan selera pasar yang terus berubah.
Lalu Berapa Harga Yamaha XSR 155 Bekas dari Tahun ke Tahun?
Baca Juga: Berapa Pajak Yamaha XSR 155? Ini Rincian Terbaru Tahun 2025
Jika mengacu pada situs resmi Yamaha pada yamaha-motor.co.id, maka harga terbaru untuk XSR 155 dijual pada kisaran Rp39.015.000 per unitnya. Motor ini ditawarkan dalam tiga warna berbeda, yakni Metallic Brown Authentic, Metallic Black Elegance, dan Matte Silver Premium.
Pesonanya yang timeless membuat XSR 155 jadi salah satu motor berdesain retro yang cukup banyak diburu, bahkan untuk seri keluaran lama misalnya pada tahun 2020 lalu. Mengacu pada beberapa sumber berbeda, harga Yamaha XSR 155 bekas dari tahun ke tahun adalah sebagai berikut.
- Yamaha XSR 155 bekas tahun 2020, dijual mulai dari Rp26.000.000 hingga Rp27.000.000-an per unit
- Yamaha XSR 155 bekas tahun 2021, dijual mulai dari Rp27.000.000-an per unit
- Yamaha XSR 155 bekas tahun 2022, dijual mulai dari Rp30.000.000-an per unit
- Yamaha XSR 155 bekas tahun 2023, dijual mulai dari Rp30.000.000-an per unit
- Yamaha XSR 155 bekas tahun 2024, dijual mulai dari Rp33.500.000-an per unit
Tentu, harga yang tercantum di artikel ini tidak mutlak, namun sifatnya sebagai gambaran untuk Anda yang tengah mencari referensi untuk pembelian motor bekas. Anda dapat mengunjungi situs resmi jual-beli motor bekas untuk harga lebih aktual, dan mencari motor dengan tahun rilis serta kondisi yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.
Cermat Memilih
Motor XSR 155 memang jadi favorit banyak orang, baik untuk mereka yang ingin mengendarainya, atau ingin memodifikasinya. Jadi dalam memilih motor bekas di varian ini sangat dianjurkan untuk cermat dalam memilih dan tidak ragu bertanya lebih detail terkait kondisi motor yang dijual.
Hal sederhana ini dilakukan dalam rangka mengurangi risiko penipuan atau kondisi yang tidak sebenarnya, yang dapat membawa kerugian untuk Anda.
Berita Terkait
-
Berapa Pajak Yamaha XSR 155? Ini Rincian Terbaru Tahun 2025
-
Kini Lebih Murah dari Honda BeAT, Segini Harga Yamaha Grand Filano Bekas Oktober 2025
-
7 Motor Touring Tangki Besar Mulai 8 Jutaan: Jarang Mampir SPBU, Perjalanan Nyaman
-
Satria F150 Baru Siap Mengaspal, Harga Bekasnya Malah Bikin Galau? Cek Pasaran Ayago Legendaris Ini!
-
Murah Meriah, Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas 3 Jutaan yang Bisa Dipakai Harian
Terpopuler
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Maaf dari Trans7 Belum Cukup, Alumni Ponpes Lirboyo Ingin Bertemu PH Program Xpose Uncensored
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
Pilihan
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
-
Prabowo Mau Beli Jet Tempur China Senilai Rp148 Triliun, Purbaya Langsung ACC!
Terkini
-
Mengupas Isi Kabin Suzuki Fronx SGX dengan Harga Rp 300 Jutaan
-
Yamaha NMAX Tech Max 2026 Resmi Dirilis, Apa Bedanya dengan Varian Turbo?
-
3 Motor Listrik Sekaliber Yamaha NMax: Cocok untuk Penyuka Kendaraan Nyaman, Mulai Rp13 Juta
-
3 Kode Rahasia Oli Motor untuk Hindari Mesin Ngadat, Wajib Tahu untuk Pemilik Motor Pemula
-
5 Realita Mobil LCGC untuk Hindari Jebakan Biaya bagi Pembeli Mobil Pertama
-
3 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan Jogja: Mesin Bandel, UMR Friendly
-
Jangan Kira LCGC! Ini 3 Mobil yang Sukses Menipu Mata, Padahal Kelasnya Jauh di Atas
-
Ternyata Ini Alasan Mengapa Ban Mobil Sebaiknya di Rotasi
-
Viral di TikTok, Apa Sebenarnya Arti Kain Putih di Mobil? Ini Jawabannya
-
60 Jutaan Cukup? Ini Harga Toyota Calya Bekas Tahun ke Tahun