Suara.com - Impian memiliki mobil pribadi yang dibanderol dengan harga murah keluaran tahun muda bukanlah hal yang mustahil. Kamu masih bisa mendapatkan mobil bekas murah tahun muda di bawah Rp100 juta dengan kondisi prima, layak pakai, irit, dan cocok buat menunjang kebutuhan harian atau liburan bersama keluarga.
Selain tidak menguras kantong, pilihan mobil bekas kini juga semakin berkualitas berkat kemajuan teknologi dan tingginya kesadaran pemilik kendaraan terhadap pentingnya perawatan. Tak heran, jika segmen mobil bekas murah di bawah 100 juta rupiah jadi incaran banyak orang, terutama bagi mereka yang mendambakan kendaraan pribadi tanpa harus menguras tabungan.
Mobil Bekas Murah Tahun Muda di Bawah 100 Juta
Berikut ini adalah pilihan mobil bekas dengan harga murah di bawah 100 juta rilisan tahun muda:
1. Toyota Avanza (2004-2011)
Toyota Avanza menjasi mobil MPV legendaris yang populer karena irit, tangguh, serta mempunyai nilai jual yang masih tinggi. Mobil ini dibekali dengan mesin 1.3L (kode K3-DE) 4 silinder bertenaga sekitar 87 hp dengan torsi 116 Nm. Memiliki kapasitas 7 penumpang dan ground clearance cukup tinggi, Avanza masih menjadi daya tarik utama untuk keluarga.
Kisaran harga untuk Avanza tipe G atau E manual bekas berkisar antara Rp75 juta hingga Rp95 juta, tergantung pada kondisi dan kilometer tempuhnya. Selain untuk keluarga kecil, mobil ini juga dapat digunakan untuk kebutuhan transportasi usaha.
2. Daihatsu Xenia (2006-2011)
LSebagai saudara kembar Toyota Avanza, Daihatsu Xenia juga menghadirkan spesifikasi dan kenyamanan serupa dengan harga yang tak jauh beda. Xenia generasi pertama dirilis pada tahun 2003, sama-sama berkonfigurasi 7 penumpang.
Menariknya, Xenia memiliki beberapa varian mesin yaitu 1.0L EFI 3-silinder (tipe Mi dan Li) dan 1.3L 4-silinder (tipe Xi) serta mesin 1.3L DOHC (kode K3-DE) bertenaga 92 hp, sedangkan untuk versi 1.0L lebih ekonomis namun tetap bertenaga (~63 hp). Transmisi manual 5-percepatan juha tersedia di semua tipe awal mobil Xenia.
Kelebihan utama dari Daihatsu Xenia yaitu perawatannya yang mudah dan sangat irit BBM. Memiliki tampilan yang kompak memudahkan pengguna untuk bermanuver di jalanan perkotaan. Harga Daihatsu Xenia keluaran 2006 - 2011 sekitar Rp 60 sampai Rp 98 juta.
3. Honda Jazz (2008-2010)
Honda Jazz keluaran tahun 2008-2010 mengusung mesin 1.5L i-VTEC yang terkenal sangat responsif dan irit bahan bakar. Memiliki desain yang sporty dan handling yang lincah, menjadikan mobil ini jadi favorit para pengemudi muda serta perkotaan.
Baca Juga: 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah Rp50 Juta: Bandel, Anti Kehujanan, dan Irit Kebangetan
Bagian interior mobil juga sanngat luas dengan konfigurasi fleksibel, jok yang nyaman serta fitur hiburan cukup lengkap untuk sekelas hatchback. Selain itu, perawatannya juga terbilang cukup mudah dengan jaringan servis Honda yang ada di berbagai daerah di Indonesia. Estimasi harga Honda Jazz 2008-2010 Rp 75 juta – Rp 95 juta.
4. Suzuki Ertiga (2012-2014)
Suzuki Ertiga merupakan mobil kelas MPV kompak (Low MPV) yang pertama hadir pada tahun 2012. Mobil ini dibekali dengan mesin 1.4L 4-silinder (kode K14B) dengan output sekitar 95 hp @6000 rpm dan torsi 130 Nm @4000 rpm. Sementara, pilihan transmisinya ada manual 5-speed serta otomatis 4-speed.
Berkat dukungan teknologi Multipoint Injection, Ertiga jadi rekomendasi mobil bekas yang irit dan efisien BBM. Dari segi dimensi, Ertiga cukup ramping sehingga sangat lincah saat melaju di perkotaan dengan interior yanh tetap lega untuk 7 penumpang. Kabinnya juga nyaman berkat adanya suspensi empuk, pas untuk keluarga kecil.
Kelebihan lain dari Ertiga yaitu handling yang stabil, sebab berbasis platform hatchback Swift dengan fitur keselamatan standar ABS+EBD pada varian tinggi. Rekomendasi tahun muda tahun 2012-2014 sekarang berada di kisaran Rp 80 - Rp 90 jutaan, tergantung pada tipe.
5. Honda City (2008-2010)
Honda City dikenal sebagai sedan yang memiliki tampilan kompak dengan desain elegan serta performa mesin 1.5L yang halus. Bagian interiornya juga terbilang nyaman dengan fitur lengkap untuk kelas sedan.
Memiliki handling yang responsif dan irit bahan bakar, membuat City jadi mobil yang cocok untuk pemakaian harian khususnya di perkotaan. Mobil satu ini juga terkenal dalam hal durabilitas serta perawatan yang mudah. Estimasi Honda City 2008-2010 sekitar Rp 70 juta – Rp 95 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Pabrik BYD di Subang Kemungkinan Akan Rakit Lebih dari Satu Model Mobil
-
Airlangga Melunak, Pertimbangkan Beri Insentif Sektor Otomotif
-
Volvo EX60 Siap Debut: Terintegrasi Google Gemini, Jarak Tempuh 810 KM
-
10 Mobil Listrik Terlaris di China 2025: EV Murah Geely Gulingkan Tesla, Wuling Nomor 2
-
5 Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp70 Juta yang Jarang Bermasalah, Nyaman dan Kabin Lega
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Eropa untuk Budget Terbatas
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Mazda Termurah Masih Layak Beli di 2026, Tabungan Anti Jebol
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas dengan Sistem Pendingin Tangguh, Aman untuk Macet-macetan
-
Akan Luncurkan Lagi Mobil Semurah Atto 1 di Indonesia? Ini Kata Petinggi BYD di China
-
3 Pilihan Harga Daihatsu Luxio Bekas: MPV 'Boxy' Pintu Geser Mulai Rp100 Jutaan, Luas dan Bandel