Suara.com - Motor matik bergaya retro modern masih menjadi primadona di Indonesia, terutama di kalangan anak muda dan pengendara harian yang ingin tampil stylish tanpa mengorbankan kenyamanan. Dua nama yang paling sering dibandingkan di kelas ini adalah Yamaha Fino 125 dan Honda Scoopy.
Keduanya sama-sama punya desain klasik, fitur kekinian, serta mesin irit bahan bakar. Namun, jika harus memilih, mana yang sebenarnya lebih cocok untuk kebutuhan harian?
Yamaha Fino hadir dengan nuansa retro elegan yang cukup kuat. Lekukan bodinya halus, dipadukan dengan sentuhan modern seperti lampu LED dan pilihan warna matte yang terlihat eksklusif.
Varian Fino 125 Grande bahkan menonjolkan kesan mewah dengan detail warna dan finishing yang lebih premium.
Sementara itu, Honda Scoopy tampil dengan karakter retro playful. Desainnya lebih membulat, imut, dan cenderung youthful. Scoopy juga menawarkan banyak pilihan warna cerah dan varian, mulai dari Fashion, Prestige, hingga Stylish, yang cocok untuk pengendara muda maupun perempuan.
Agar lebih jelas berikut penjelasan dari segi spesifikasi mesin, performa, fitur unggulan dan lain sebagainya.
Mesin dan Performa: Yamaha Fino vs Honda Scoopy
Dari sektor mesin, Yamaha Fino unggul di atas kertas. Motor ini dibekali mesin 125 cc Blue Core, berpendingin udara, dengan tenaga maksimum 9,52 PS pada 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm pada 5.500 rpm. Karakter mesinnya halus, responsif, dan cukup bertenaga untuk penggunaan dalam kota.
Honda Scoopy menggunakan mesin 109,5 cc eSP dengan tenaga 9,0 PS pada 7.500 rpm dan torsi 9,2 Nm pada 6.000 rpm. Meski kapasitas mesinnya lebih kecil, teknologi eSP dan bobot yang lebih ringan membuat Scoopy terkenal irit dan nyaman dikendarai untuk jarak dekat maupun menengah.
Baca Juga: 5 Motor Matic Ala Italia yang Cocok Buat Cowok Maupun Cewek
Fitur Unggulan: Yamaha Fino vs Honda Scoopy
Yamaha Fino menawarkan banyak fitur fungsional untuk penggunaan harian. Beberapa di antaranya adalah Advance Key System (AKS) untuk membantu menemukan motor di parkiran, Stop & Start System agar lebih hemat BBM, Eco Indicator, serta Smart Lock System untuk berhenti di tanjakan. Fino juga dilengkapi bagasi 8,7 liter, cukup untuk barang ringan, dan ban tubeless lebar yang menambah rasa stabil saat berkendara.
Honda Scoopy unggul dari sisi teknologi keselamatan dan rangka. Motor ini sudah memakai rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang lebih ringan. Fitur Combi Brake System (CBS) membantu pengereman lebih seimbang. Pada varian tertentu, Scoopy juga sudah dilengkapi Smart Key System tanpa anak kunci, yang menambah kesan modern dan praktis.
Dimensi: Yamaha Fino vs Honda Scoopy
Secara dimensi, Yamaha Fino memiliki tinggi jok 745 mm dengan berat isi 98 kg, sedangkan Honda Scoopy sedikit lebih ringan dengan berat 93–94 kg dan tinggi jok 746 mm. Perbedaan ini tidak terlalu terasa, namun Scoopy cenderung lebih ramah untuk pengendara bertubuh kecil karena bobotnya yang lebih ringan.
Kapasitas tangki keduanya sama-sama 4,2 liter, cukup untuk pemakaian harian tanpa sering mampir SPBU.
Berita Terkait
-
5 Motor Matic Ala Italia yang Cocok Buat Cowok Maupun Cewek
-
5 Rekomendasi Motor Matic Bekas Andal untuk Pulang Pergi Kantor, Irit Dipakai Harian
-
Motor Matic vs Bebek: Mana yang Lebih Hemat untuk Pemakaian Jangka Panjang?
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
5 Motor Matic yang Kuat di Tanjakan Curam, Tenaga Gak Loyo!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
Terkini
-
Cara Membersihkan Lumpur Oli di Kolong Motor dengan Aman Tanpa Merusak Mesin
-
Keluarga Kecil Pilih Fronx atau Ertiga? Tengok Dulu Harga Mobil Suzuki 2026
-
5 Mobil Bekas 3 Baris Rp80 Jutaan Paling Awet dan Irit untuk Keluarga
-
5 Mobil LCGC Penggerak Roda Belakang Terbaik, Paling Stabil dan Irit untuk Keluarga
-
5 Mobil SUV Bekas 5 Seat Cocok Buat Mobil Pertama Anak Muda
-
5 Sepeda Listrik di Bawah Rp3 Jutaan, Lampu Terang Klakson Keras Cocok Buat Ibu-Ibu
-
5 Mobil Mewah Bekas Harga Murah, tapi Pajak dan Perawatan Mahal
-
5 Motor Matic Ala Italia yang Cocok Buat Cowok Maupun Cewek
-
Budget Mobil Bekas Mending Beli Ertiga atau Outlander? Kenali Keunggulannya
-
BYD Segarkan Sealion 06, Performa 2 Kali Lebih Kencang dari Pajero