Otomotif / Mobil
Selasa, 13 Januari 2026 | 13:24 WIB
ilustrasi mobil listrik 7 seater (freepik/pvproductions)

Suara.com - Beberapa merk mobil listrik yang sudah diluncurkan di Indonesia, antara lain Wuling, BYD, Chery Omoda, Vinfast, dan DFSK. Beberapa di antaranya dibuat dan dirakit di Indonesia.

Mobil-mobil listrik di atas dijual dengan harga variatif dengan beragam keunggulan yang ditawarkan. Mobil listrik 7 seater paling banyak diminati konsumen Indonesia.

Selain memiliki bagasi yang cukup luas, mobil listrik 7 seater muat bawa keluarga, performa optimal dan didukung fitur cerdas untuk mendukung perjalanan Anda.

Artikel di bawah ini mengulas 5 rekomendasi mobil listrik 7 seater untuk keluarga besar, nyaman dikendarai, fitur canggih dengan tampilan lebih futuristik. Berikut ulasan singkatnya.

1. BYD M6

BYD M6/BYD Arista

Harga: Rp383.000.000 (Tergantung lokasi dan varian)

Rekomendasi mobil listrik 7 seater yang pertama adalah BYD M6, mobil ini masuk ke segmen E-MPV dan kabarnya mobil listrik menyedot banyak perhatian konsumen di pameran GIIAS 2024 yang lalu.

Pabrikan asal China ini hadir dengan menawarkan dua varian baterai Blade, yaitu 56,6 kWh untuk jarak tempuh 420 km, dan 71,8 kWh untuk jarak tempuh 531 km dengan tenaga maksimal 201 hp dan torsi maksimum 310 Nm.

BYD M6 memiliki tampilan yang elegen yang didesain mobilnya mengusung konsep Dragon Face yang dilengkapi panaromic sunroof dan layar head unit 12,8 inci dan bisa diputar.

Kesan mewah dan fitur teknologi modern yang disematkan membuat BYD M6 difavoritkan banyak kalangan, terutama keluarga muda.

Baca Juga: Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini

2. DFSK Gelora Electrik

DFSK Gelora Electrik/DFSK

Harga: Rp399.000.000 (Tergantung lokasi dan tipe)

Rekomendasi selanjutnya adalah mobil listrik yang diproduksi di Cikande, Serang, Indonesia yaitu DFSK Gelora Elektrik dengan desain bodi yang kotak.

DFSK sudah dilengkapi baterai lithium 42 kWh dengan jarak tempuh hingga 300 km dalam sekali charge. Fitur quick charging mampu mengisi daya hingga 20-80 persen dalam waktu 80 menit.

Melihat ke dalaman mobil, DFSK Gelora Electrik memiliki ruang kabin yang begitu besar dan jenis seat-nya setipe dengan mobil Alphard.

3. GAC Aion Y

GAC Aion Y/Oto

Harga: Rp475.000.000 (Tergantung lokasi pembelian dan varian)

Selanjutnya adalah GAC Aion Y, mobil listrik yang baru di kenalkan di pasar otomotif Indonesia pada 2024 belum lama ini. Mobil hadir ke tengah konsumen untuk memenuhi kebutuhan keluarga Indonesia.

Load More