Suara.com - Perang dan penindasan antara sesama manusia rupanya menjadi kegelisahan tersendiri bagi penyanyi muda pendatang baru, Azka Arie. Tema ini diusung Azka untuk single keduanya berjudul "Peace".
Meski dunia sudah begitu modern, namun peperangan, kekerasan dan penindasan antara sesama manusia masih saja berlangsung di berbagai belahan dunia. Hal ini sangat mengerikan bagi Azka Arie, karena banyak yang menjadi korban adalah anak-anak.
Untuk seorang penyanyi muda pendatang baru, mengangkat tema cinta yang universal, patut untuk diacungi jempol. Sementara untuk Azka Arie sendiri, ia berharap lagu “Peace” ini semakin menumbuhkan perasaan cinta antara sesama.
”Damai bukanlah tidak perang semata, namun dunia yang penuh cinta dan ketenangan,” kata Azka Arie, seperti dalam rilis yang diterima Suara.com.
Lagu “Peace” dibawakan Azka Arie dalam bahasa Inggris, sama seperti single perdananya berjudul “I’m a Star”, yang dirilis pada Maret 2021 lalu.
Pada lagu “Peace” ini, seluruh proses produksi baik pada saat rekaman, mixing, mastering, pembuatan video musik dan promosi di-support penuh oleh R-Entertainment, sebuah wahana produksi audio dan visual yang berlokasi di Yogyakarta.
Menurut Ary, sang merupakan pimpinan dari R-Entertainment, “karakter suara Azka Arie sangat unik dan anti mainstream dari kebanyakan penyanyi Indonesia lainnya.”
Di bawah naungan Kanaka sebagai publisher, lagu “Peace” sudah bisa dinikmati di seluruh platform musik digital mulai 29 September 2021. Sedangkan video musiknya bisa ditonton di kanal Youtube Azka Arie Official mulai 6 Oktober 2021.
Baca Juga: Akui Naik Kelas, Inul Daratista Pernah Disebut Perusak Musik Dangdut
Berita Terkait
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Rayakan 20 Tahun Berkarya, RADWIMPS Ajak 14 Musisi Ternama di Album Baru
-
Tabola Bale Meledak, Siprianus Raih AMI Award dan Jadi Wajah Musik Timur
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence