Suara.com - Tas merupakan benda yang tak akan tergantikan karena fungsinya sebagai wadah untuk membawa barang. Tapi seiring perkembangan zaman, tas juga kini menjadi sebuah fashion yang membuat si pemakai menjadi lebih bergaya dan percaya diri.
Salah satu jenis tas yang masih menjadi pilihan adalah tas koper. Jenis ini biasanya digunakan untuk para pekerja yang memiliki mobilitas tinggi. Karena kelebihan tas ini mampu menampung barang yang cukup banyak.
Namun selain fungsi, desain atau penampilan sebuah tas juga tak kalah penting dan menjadi nilai lebih buat si pemakai.
Salah satu brand tas koper yang cukup dikenal di Indonesia selama beberapa tahun terakhir adalah Navy Club. Brand lokal ini sudah berdiri sejak 1990 dan masih menjadi piihan favorit meski terus memiliki banyak pesiang.
"Kami adalah salah satu brand lokal yang memulai perjalanan kami dengan menghadirkan produk tas dan koper. Kelebihan perusahaan adalah dapat memberikan produk berkualitas dengan harga terjangkau untuk target pasar," kata Ivanna Ng, Brand Manager PT Global Utama Sentosa.
Menurut Ivana, Navy Club selalu berinovasi dan berusaha memuaskan keinginan pasar. "Tentunya Navy Club selalu menghadirkan produk dengan value yang lebih tinggi dibandingkan dengan nilai yang dibayarkan customer," ujar Ivanna.
Tak hanya produk tas, Navy Club juga belakangan fokus mengembangkan produk lain seperti dompet, topi, dan yang paling baru adalah jam tangan.
"Setahun terakhir kami mencoba bermain di kategori lainnya. Salah satu kategori yang coba kami launching beberapa waktu lalu adalah jam tangan," kata Ivanna.
Target market Navy Club adalah customer yang aktif beraktivitas di luar rumah yang memerlukan tas dan aksesoris lain yang dapat mendukung aktivitias mereka.
Baca Juga: Kanye West 'Rayu' Pacar Barunya dengan Hermes Birkin Langka, Kali Ini Harganya Hampir Rp 4 M!
"Persona buyer Navy Club adalah unisex, simple, high-mobility, elegant, dan smart. Kami jadi pilihan terbaik untuk mendukung mereka yang memiliki mobilitas tinggi karena memiliki harga terjangkau," tutur Ivanna.
Saat ini Navy Club sudah dipercaya dan telah memenuhi kebutuhan jutaan orang dengan memberikan produk yang berkualitas. Hal ini terlihat dari Navy Club yang memiliki beberapa toko official store di marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Lazada dan marketplace lainnya.
"Ke depannya Navy Club ingin menjangkau pasar yang lebih luas, bahkan sampe ke international. Salah satu kelebihan, produk Navy Club memiliki harga dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan pasar saat ini, Navy Club siap untuk bersaing dengan pemain brand international," tutur Ivanna.
Berita Terkait
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
Kisah Transformasi Tas Anyaman Jali, Produk UMKM yang Tembus Pasar Paris dan Tokyo
-
6 Merek Tas Wanita Lokal dengan Desain Mewah, Cantik, dan Estetik
-
4 Rekomendasi Travel Bag Brand Lokal yang Praktis dan Nyaman untuk Liburan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence