Suara.com - Sebanyak 543 ekor sapi dan 125 ekor kambing disalurkan kepada masyarakat, pada hari Idul Adha 1444 Hijriah 2023. Ratusan hewan kurban tersebut disalurkan melalui semua kantor cabang pelabuhan dan anak- cucu Pelindo Grup di Indonesia.
"Penyaluran hewan qurban untuk masyarakat yang tinggal di sekitar wilayah operasi Pelindo Grup merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun,” ujar Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum, PT Pelabuhan Indonesia (Persero), Ihsanuddin Usman, Kamis (29/6/2023).
Menurutnya, Idul Adha selalu menjadi momentum untuk kembali menghidupkan idealisme dan semangat pengorbanan, yang telah dicontohkan Nabi Ibrahim. Spirit pengorbanan ini mendorong kebiasaan baik, seperti memberi, berbagi dan peduli terhadap sesama.
“Berkurban juga menjadi sarana memperkuat tali silaturahmi, melatih kepekaan dan empati. Pelindo sebagai BUMN yang bergerak di bidang kepelabuhanan berkepentingan untuk terus memperkuat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian sosial di tengah masyarakat,” katanya.
Group Head Sekretariat Perusahaan Pelindo, Ali Mulyono menjelaskan, penyediaan hewan-hewan qurban itu dilakukan secara lokal dan melibatkan para peternak hewan di area operasi masing-masing.
“Kita berharap, pelaksanaan ibadah kurban kali ini sekaligus menghidupkan usaha peternak lokal dan meningkatkan perputaran ekonomi di daerah,” jelasnya.
Kegiatan sosial yang dilakukan Pelindo Grup ini merupakan pelaksanaan salah satu pilar utama dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BUMN, yaitu pilar sosial.
"Program Pelindo Berbagi Qurban ini mendukung setidaknya tiga tujuan pembangunan berkelanjutan, yaitu Tanpa Kemiskinan, Tanpa Kelaparan, dan Kehidupan Sehat dan Sejahtera," pungkas Ali.
Berita Terkait
-
Jangan Berlebihan Konsumsi Daging Kurban, Ini Kiat untuk Penderita Kolesterol dan Sakit Jantung
-
Mengular, Warga Antre Daging Kurban di Ponpes Tebuireng Jombang
-
Rayakan Hari Raya Idul Adha, Apakah Memberikan Daging Kurban Ke Non Muslim Boleh Menurut Hukum Islam?
-
Unik, Warga Temenggungan Malang Arak Hewan Kurban Sebelum Disembelih
-
Melihat Kesibukan di Rumah Pemotongan Hewan saat Idul Adha
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence