Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Andika Ramadiansyah/Rinov Rivaldy, melangkah ke babak utama Singapore Open 2018. Andika / Rinov melaju setelah menundukan wakil Hongkong, Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok.
Pada pertandingan yang berlangsung di Singapore Indor Stadium, Selasa (17/7/2018), Andika / Rinov sukses mengalahkan pasangan Hong Kong dengan skor 18-21, 21-15, dan 21-17.
Bagi Rinov, ini menjadi kelolosan kedua setelah sebelumnya juga berhasil melangkah ke babak utama bersama Pitha Haningtyas Mentari di sektor ganda campuran.
Meski menjadi pasangan dadakan, nyatanya Andika/Rinov mampu mencuri kemenangan meski dalam waktu yang cukup lama, 45 menit.
Menurut Andika, sebagai ganda putra dadakan, dirinya dan Rinov tidak mendapat target apapun dalam turnamen ini. Karenanya, pebulutangkis yang juga berpasangan dengan Mychelle Chrystine Bandaso di sektor ganda campuran itu mengaku hanya ingin bermain selepas mungkin.
"Kita sudah dikasih kesempatan, jadi sebisa mungkin dimaksimalkan saja, toh rezeki tak kemana. Di awal main tadi, kita kaget juga, karena tidak pernah latihan bareng sebelumnya,” kata Andika seperti dilansir dari laman resmi PBSI, Selasa (17/7/2018).
Andika mengaku tak berkeberatan bermain di dua sektor. Dirinya lebih memilih memanfaatkan kesempatan sebanyak-banyaknya yang diberikan PBSI selaku federasi.
"Tidak ada masalah main di dua nomor, karena lebih capek latihan dari pada bertanding sih. Lagi pula juga masih muda jadi manfaatkan sebisa kita aja." tambah Andika.
Mengenai pertandingan, Rinov menyebut faktor terburu-buru menjadi alasan sulitnya mereka mengimbangi Chang/Yeung di gim pertama. Beruntung di gim kedua, lanjut Rinov, mereka mampu bermain lebih tenang dan mengendalikan keadaan.
Baca Juga: Juventus Dapatkan Cristiano Ronaldo, Mourinho Ucapkan Selamat
"Di gim awal kita terburu-buru mainnya dan jadi bumerang buat kita. Tapi di gim dua dan tiga, kita pakai pola permainan sendiri dan lebih tenang saja. Memang bola drive dan serangannya bahaya tadi, tapi kita coba bertahan,” sahut Rinov.
Di babak pertama yang akan berlangsung, Rabu (18/7) besok, Andika/Rinov akan berjumpa pasangan tuan rumah Danny Bawa Chrisnanta/Hee Yong Kai Terry. Ini akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.
"Intinya optimis dulu aja dan harus bisa lebih baik aja dari hari ini mainnya. Harus mau capek lagi aja sih," tukas Rinov.
Berita Terkait
-
Rinov, Yere, Pitha, dan Lisa Putuskan Keluar Pelatnas, Ini Respons Eng Hian
-
Tekuk Wakil Singapura Lewat Rubber Set, Jonatan Christie Keluhkan Kondisi Kok
-
Indonesia Open 2025: Langkah Rinov/Pitha Terhenti di Babak Awal
-
Indonesia Open 2025: Rinov/Pitha Comeback, Bersiap Lawan Wakil Singapura!
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Pertarungan Menuju Kejayaan: One Pride MMA 88 Hadirkan Duel Indonesia vs Dunia
-
Indonesia Para Badminton International: Merah Putih Raih Empat Tiket Final
-
Era Baru Pertina: Semangat Muda dari Timur dan Kolaborasi dengan Brand Ternama
-
Indonesia Para Badminton International 2025: Juara Paralympic Bidik Emas di Solo
-
Jonatan Christie Siap Tebus Kegagalan French Open, Waspadai Kiran George di Hylo Open 2025
-
Indonesia Dominasi Lima Besar Ranking Dunia Woodball 2025
-
Pertacami Ukir Sejarah di Asian Youth Games 2025: MMA Indonesia Pulang dengan 4 Perunggu
-
Fajar/Fikri Siaga Hadapi Ancaman Ganda Malaysia di Perempat Final Hylo Open 2025
-
Bulu Tangkis Persembahkan Emas di AYG 2025 Lewat Raihan/Atresia
-
Hylo Open 2025: Singkirkan Chi Yu Jen, Jonatan Christie Melangkah ke Perempat Final