Suara.com - Tim pencak silat Indonesia sudah siap tempur berlaga di Asian Games 2018. Saat ini, Wewey Wita cs hanya tinggal menjaga kesiapan sebelum memaksimalkannya pada hari H, 23-29 Agustus mendatang.
"Persiapan kami sudah mencapai 90-95 persen. Pick performance (puncak performa) nanti adanya pas hari H," ujar salah satu pelatih tim pencak silat Indonesia, Eko Wahyudi, saat ditemui beberapa waktu lalu di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini, Jakarta.
"Kalau sekarang mencapai pick performance-nya, maka saat pertandingan nanti anak-anak bisa kendur penampilannya," jelasnya.
Baca Juga: Syahrin Bertekad Kalahkan Anak Didik Valentino Rossi Musim Ini
Cabang olahraga pencak silat mempertandingkan 16 kelas di Asian Games 2018. Masing-masing 10 kelas tanding dan enam kelas seni (tunggal, ganda, regu/TGR).
Tim Pencak Silat Indonesia ambil bagian di semua kelas. Total, ada 22 pesilat Merah Putih yang dipersiapkan tampil pada perhelatan pesta olahraga terbesar se-Asia tersebut.
Eko Wahyudi memastikan persiapan tim pencak silat Indonesia untuk Asian Games 2018 lebih baik ketimbang saat SEA Games 2017 di Malaysia lalu.
"Progres anak-anak jauh lebih baik dari SEA Games 2017. Mulai dari persiapan, penanganan. Ini tingkatannya Asian Games. Jadi kami belajar dari pengalaman di SEA Games lalu, kita memperbaiki yang kurang-kurang," tutur Eko.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia : Dendam Terbalas, Hafiz / Glora ke Babak Ketiga
Skuat Tim Pencak Silat Indonesia di Asian Games 2018:
Nomor Tanding Putra
- Kelas B: Abdul Malik
- Kelas C: Hanifan Yudhani Kusumah
- Kelas D: Iqbal Chandra Pratama
- Kelas E: Komang Harik Adi Putra
- Kelas F: Amri Rusdana
- Kelas I: Aji Bangkit Pamungkas
- Kelas J: Eko Febrianto
Nomor Tanding Putri
- Kelas B: Wewey Wita
- Kelas C: Sarah Tria Monita
- Kelas D: Pipit Komala Sari
Nomor Seni (Tunggal, Ganda, Regu/TGR)
- Tunggal: Sugianto (putra), Puspa Arum Sari (putri)
- Ganda: Yolla Primadona Jampil/Hendy (putra), Ni Made Dwiyanti/Sang Ayu Ketut Sidan Wilantari (putri)
- Regu: Nunu Nugraha/Asep Yuldan Sani/Anggi Faisal Mubarok (putra), Gina Tri Lestari/Pramudita Yuristya/Lutfi Nurhasanah (putri)
Berita Terkait
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Hasil SEA Games 2025 jadi Gambaran Menatap Asian Games 2026
-
Sukses di SEA Games 2025, Pengamat Ingatkan Segera Fokus Hadapi Asian Games dan Olimpiade
-
Jangan Puas Runner Up di SEA Games 2025, Masih Ada Asian Games 2026 dan Olimpiade 2028
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak